Beijing (ANTARA) - Saham-saham China dibuka lebih tinggi pada perdagangan Senin pagi, setelah membukukan keuntungan selama empat hari berturut-turut didukung data ekonomi positif dalam negeri.
Indeks Komposit Shanghai naik 1,11 persen menjadi dibuka pada 3.187,84 poin, sementara Indeks Komponen Shenzhen di bursa kedua China dibuka 0,69 persen lebih tinggi pada 12.519,50 poin.
Sementara itu, indeks ChiNext yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang di papan bergaya Nasdaq China, bertambah 0,27 persen menjadi dibuka pada 2.469,24 poin.
Baca juga: Saham-saham di China berakhir naik, raih keuntungan 4 hari beruntun
Baca juga: Saham-saham di China dibuka untung dalam 3 hari beruntun
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Satyagraha
Copyright © ANTARA 2020