Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Minggu (5/7) kemarin, mulai dari PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali mengoperasikan layanan feryy jarak jauh dengan KMP Ferrindo 5 rute Jakarta-Surabaya hingga IHSG berpotensi terkoreksi sepekan ke depan karena dibayangi kasus Corona.
Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:
1. ASDP operasikan kembali KMP Ferrindo 5 layani Jakarta-SurabayaJakarta (ANTARA) - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali mengoperasikan layanan ferry jarak jauh atau long distance ferry (LDF) Jakarta - Surabaya sejauh 434 “nautical mile” dengan KM Ferrindo 5 yang melayani perdana pada Sabtu (4/7) dini hari.
PJS Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin dalam keterangannya di Jakarta, Minggu mengatakan, pengoperasian kembali layanan LDF Jakarta - Surabaya ini sebagai wujud dukungan terhadap program tol laut Pemerintah dalam penyediaan sistem distribusi logistik melalui kapal ferry atau roro serta mengurangi beban lalu lintas angkutan darat, khususnya angkutan logistik yang biasa melewati jalur darat pantura Jawa.
Baca selengkapnya di sini
2. PUPR berharap Tol Desari bisa kurangi beban lalu lintas Tol Jagorawi
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berharap Jalan Tol Depok - Antasari (Desari) dapat mengurangi beban arus lalu lintas di Tol Jagorawi.
"Jalan tol ini sejajar dengan Tol Jagorawi, sehingga nanti kalau jalan tol ini tersambung sampai di Bogor, maka sekitar sepertiga arus lalu lintas di Jagorawi akan pindah ke sini terutama bagi pengendara yang melintasi Kebayoran - Pasar Minggu menuju Bogor," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu.
Baca selengkapnya di sini
3. KKP: Model klaster bakal genjot produktivitas komoditas udang
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakini bahwa model klaster yang rencananya akan dijadikan percontohan di lima lokasi di berbagai daerah, ke depannya dinilai bakal mampu menggenjot produktivitas komoditas udang.
"Model klaster sangat efektif untuk menggenjot produktivitas, di samping lebih ramah lingkungan," kata Dirjen Perikanan Budidaya KKP, Slamet Soebjakto dalam siaran pers di Jakarta, Minggu.
Baca selengkapnya di sini
4. Jurus Kemenperin wujudkan kemandirian industri farmasi dan alkes
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) fokus mewujudkan industri farmasi dan alat kesehatan agar bisa menjadi sektor yang mandiri di dalam negeri, yang berarti mampu memenuhi kebutuhan masyarakat domestik sehingga secara bertahap dapat mengurangi ketergantungan terhadap produk-produk impor.
“Kami mendorong agar sektor industri farmasi dan alat kesehatan dapat menjadi pemain utama dan tuan rumah di negeri sendiri. Apalagi, sektor industri farmasi dan alat kesehatan masuk dalam kategori high demand di tengah masa pandemi COVID-19. Ini salah satu potensinya,” kata Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita lewat keterangannya di Jakarta, Minggu.
Baca selengkapnya di sini
5. IHSG berpotensi terkoreksi sepekan ke depan dibayangi kasus Corona
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada sepekan depan berpotensi terkoreksi dibayangi kekhawatiran terus meningkatnya kasus baru COVID-19.
"IHSG kami perkirakan berpeluang konsolidasi melemah dengan support di level 4.885 sampai 4.712 dan resistance di level 5.000 sampai 5.139," kata Direktur Anugerah Mega Investama Hans Kwee di Jakarta, Minggu.
Baca selengkapnya di sini
Pewarta: Juwita Trisna Rahayu
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2020