masyarakat yang akan berkurban bisa melakukan konsultasi, meminta informasiJakarta (ANTARA) - Lembaga amil zakat Aksi Cepat Tanggap melalui Global Qurban melayani konsultasi kurban bagi masyarakat sehingga mendekatkan pelayanan.
"Di Qurban Care Line, masyarakat yang akan berkurban bisa melakukan konsultasi, meminta informasi terkait Global Qurban dan implementasinya serta pembelian hewan kurban," kata Koordinator Qurban Care Line Helmina Sari dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat.
Dia mengatakan kehadiran Qurban Care Line merupakan pelengkap dari kemudahan Global Qurban-ACT. Global Qurban memberikan pelayanan pembelian kurban melalui laman resmi serta toko daring dan Agen Qurban.
Melalui saluran yang sama, Helmina mengatakan ada pembelian yang bisa dilakukan hanya dengan menelepon 021-2940-7165. Adapun Qurban Care Line secara resmi telah beroperasi sejak 8 Juni lalu.
"Layanan telepon ini memberikan layanan konsultasi kepada calon kurban dan ke Agen Qurban yang mungkin masih memiliki pertanyaan terkait Global Qurban," kata dia.
Hadirnya 20 jalur telepon Qurban Care Line, kata dia, akan dimaksimalkan untuk pekurban sekaligus Agen Qurban yang membutuhkan informasi tambahan serta pengaduan masalah.
"Operasional Qurban Care Line saat ini tersedia setiap hari sejak pukul 08.00-17.00 WIB. Namun, semakin mendekati Hari Raya Idul Adha nanti, jam operasional akan ditambah hingga pukul 21.00 WIB. Jumlah jalur telepon pun akan ditambah sesuai dengan kebutuhan," kata dia.
Qurban Care Line, kata dia, juga melayani pekurban yang ingin dana untuk ibadah kurbannya dijemput langsung ke rumah. Layanan jemput kurban pun Global Qurban hadirkan sebagai kemudahan yang ditawarkan.
Nantinya, lanjut dia, operator akan menanyakan alamat lengkap serta dana yang setara dengan jumlah hewan yang ingin disalurkan melalui Global Qurban-ACT.
"Semua data calon pekurban yang ingin mendapatkan fasilitas jemput kurban akan masuk ke Qurban Care Line, setelahnya kami akan oper data tersebut ke cabang terdekat dari rumah calon pekurban," katanya.
Helmina mengatakan hadirnya Qurban Care Line merupakan tambahan fasilitas untuk memudahkan pekurban di tengah pandemi COVID-19. Global Qurban-ACT mendukung transaksi nontunai melalui berbagai kemudahannya agar mengurangi kontak fisik secara langsung dan menghindari kerumunan.
"Namun, Global Qurban-ACT juga tak menutup pelayanan pembayaran tunai melalui berbagai kanalnya," kata dia.
Baca juga: ACT berkomitmen akan bagi hewan kurban di seluruh negeri
Baca juga: Global Qurban ACT gandeng Arif Fadillah ajak Muslimin berkurban
Pewarta: Anom Prihantoro
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2020