Jakarta (ANTARA News) - Duta Besar Indonesia untuk Meksiko, Honduras, dan Kosta Rika, Andung A Nitimihardja, meninggal dunia pada Kamis (22/10) di usia 59 tahun karena sakit.
"Kami sudah mendapatkan konfirmasi bahwa memang benar beliau sudah meninggal," ujar Direktur Perlindungan WNI & TKI Deplu Teguh Wardoyo, di Jakarta, Kamis.
Andung A Nitimiharja lahir di Bandung, 4 Maret 1950. Dia meraih gelar Strata I di Institut Pertanian Bogor dan meraih gelar doktornya pada bidang studi pembangunan dari Pittsburg State University, Amerika Serikat.
Dia pernah menjabat sebagai Menteri Perindustrian dalam Kabinet Indonesia Bersatu I bentukan presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebelum digantikan oleh Fahmi Idris pada perombakan kabinet 5 Desember 2005.
Sebelumnya, mantan Dubes Indonesia untuk Argentina Aswin Darwis juga dikabarkan telah meninggal dunia pada 16 Oktober.
Direktur Perlindungan WNI dan BHI Teguh Wardoyo menyatakan pihaknya bekerja sama dengan KBRI Washington DC dan Biro Kepegawaian Deplu pada Kamis (22/10) telah memfasilitasi penerimaan kedatangan jenazah Duta Besar Indonesia untuk Argentina Aswin Darwis pada tahun 1995-1999 di tanah air.
"Almarhum Aswin meninggal dunia pada Jumat (16/10) sekitar pukul 16.00 di Rumah Sakit Suburban Maryland, Amerika Serikat," kata Direktur Direktorat Perlindungan WNI dan BHI, Teguh Wardoyo, di Jakarta, Kamis.
Jenazah Aswin tiba di bandara internasional Soekarno-Hatta dengan maskapai penerbangan Singapore Airline nomor penerbangan SQ 956 untuk selanjutnya akan dikebumikan di pemakan Pondok Kelapa, Jakarta Timur.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009
Sebagai informasi, Dubes Aswin Darwis merupakan mantan Dubes RI untuk Argentina. Beliau menjabat pada tahun 1995-1999. Dubes RI untuk Argentina merngakap Paraguay dan Uruguay saat ini adalah Bapak SUnten Z. Manurung.