Yogyakarta (ANTARA News) - Penyelenggaraan Pekan Seni Anak 2009 dirancang dan bertujuan untuk mengembangkan imajinasi dan pengembangan diri bakat atau potensi yang dimiliki anak-anak.

"Kegiatan yang digelar di Taman Budaya Yogyakarta pada 8-12 November 2009 itu untuk menciptakan ruang ekspresi dan kreativitas anak-anak,"kata Ketua Panitia Pekan Seni Anak 2009, Sri Eka Kusumaningayu di Yogyakarta.

Menurut dia, Pekan Seni Anak 2009 itu sebagai bentuk kongkrit Taman Budaya Yogyakarta untuk mendorong kecintaan anak-anak pada dunia seni. Seni itu sangat penting untuk pertumbuhan anak-anak.

"Pekan seni yang diselenggarakan khusus demi pengembangan seni bagi anak-anak itu akan menampilkan berbagai macam kegiatan yang terkait dan diharapkan dapat memacu proses kreatif serta memantik bakat dan potensi yang dipunyai anak-anak," katanya.

Ia mengatakan, aneka kegiatan yang akan ditampilkan dalam agenda Pekan Seni Anak 2009, antara lain pameran seni rupa, pameran mainan anak, pemutaran film anak, workshop melukis, workshop membuat "dolanan" anak tempo dulu, dongeng anak, pentas seni anak, dan operet anak.

"Penyelenggaraan acara bertema dunia permainan anak-anak sebagai wahana menciptakan ruang imaji dan pengembangan diri anak-anak akan dapat mengawal proses kreatif dan memacu potensi yang ada di dalam diri anak-anak," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009