Jayapura, 20/10 (ANTARA) - Penembakan terhadap karyawan Freeport kembali terjadi di mile 42 ruas jalan Timika-Tembagapura, Selasa pagi. mengakibatkan satu orang terluka.

Kapolda Papua Irjen Pol Bagus Ekodanto ketika dihubungi ANTARA News, Selasa siang, mengakui, terjadinya insiden tersebut namun hingga saat ini belum memperoleh laporan lengkap.

"Saya masih menunggu laporan lengkap termasuk apakah konvoi yang ditembak itu merupakan kendaraan dari Timika-Tembagapura atau sebaliknya," tegas Kapolda Papua Irjen Pol Bagus Ekodanto.

Sumber ANTARA News di Timika, mengungkapkan, penembakan itu terjadi sekitar jam 09.45 WIT saat kendaraan melintas di mile 42.

Dalam penembakan itu, satu karyawan bukan dari Freeport yakni Cristian Karanga mengalami luka di bagian tangannya.

Korban merupakan karyawan Tommy Irja, yang merupakan salah satu perusahaan subkontraktor di lingkungan PT.Freeport.

Selama beberapa bulan terakhir ini, sejumlah orang tidak dikenal telah berulang kali melakukan penembakan terhadap karyawan PT Freeport Indonesia, anggota TNI dan Polri serta warga setempat. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009