Kami memberikan layanan promo untuk membantu mereka agar bisa terangkut
Jakarta (ANTARA) - PT Railink memberikan promo harga tiket Kereta Api (KA) Bandara untuk mengurangi penumpukan calon penumpang kereta rel listrik (KRL) pada masa penerapan adaptasi kebiasaan baru.
"Adanya pembatasan KRL membuat banyak penumpang tidak terangkut, terutama di Batu Ceper. Kami memberikan layanan promo untuk membantu mereka agar bisa terangkut," kata Pelaksana Tugas Direktur Utama PT Railink Mukti Jauhari di Jakarta, Rabu.
PT Railink memberikan promo harga tiket KA Bandara Soekarno Hatta pada periode Juli 2020. Calon penumpang dapat membeli tiket mulai Rp10.000 sampai Rp50.000 tergantung jauh-dekat jarak tujuan.
Promo harga tiket itu berlaku di seluruh kanal pembelian baik melalui aplikasi Railink, website, mitra Railink maupun secara offline di mesin tiket dan Point of Sales (POS) pada masing-masing stasiun.
Promo tiket KA Bandara Rp10.000 dimulai dari Manggarai - BNI City (PP), Manggarai - Bukit Duri (PP), Duri - BNI City (PP), dan Duri - Batu Ceper (PP).
Kemudian promo tiket Rp20.000 dimulai dari Batu Ceper - Manggarai (PP), Batu Ceper - BNI City, dan Batu Ceper - Bandara Soekarno Hatta.
Adapun promo tiket Rp50.000 mulai dari Bandara Soekarno Hatta - Duri (PP), Bandara Soekarno Hatta - Manggarai (PP) dan Soekarno Hatta - BNI City (PP).
Demi mencegah penyebaran COVID-19, tiket yang dijual hanya 70 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia untuk menciptakan pembatasan jarak fisik selama dalam perjalanan.
"Kami sudah menerapkan standar pelayanan berdasarkan normal baru dengan melakukan pembatasan 70 persen. Jadi, saya yakin mereka akan tetap nyaman, sehat, dan selamat," kata Mukti.
Baca juga: KA Bandara Soekarno-Hatta batasi kapasitas penumpang 70 persen
Baca juga: 1 Juli KA Bandara beroperasi lagi, ini prosedur yang harus dipatuhi
Pewarta: Sugiharto Purnama
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020