Indikator utama Indeks Komposit Shanghai naik 0,78 persen menjadi ditutup pada 2.984,67 poin, sementara Indeks Komponen Shenzhen di bursa kedua China berakhir 2,04 persen lebih tinggi pada 11.992,35 poin.Beijing (ANTARA) - Saham-saham China ditutup lebih tinggi pada perdagangan Selasa, rebound dari kerugian hari sebelumnya ditopang data ekonomi yang menunjukkan keuntungan perusahaan-perusahaan industri naik untuk pertama kali dalam enam bulan pada Mei, mengindikasikan pemulihan ekonomi negara itu mendapatkan traksi.
Indikator utama Indeks Komposit Shanghai naik 0,78 persen menjadi ditutup pada 2.984,67 poin, sementara Indeks Komponen Shenzhen di bursa kedua China berakhir 2,04 persen lebih tinggi pada 11.992,35 poin.
Nilai transaksi gabungan saham yang mencakup kedua indeks tersebut mencapai 746,64 miliar yuan (sekitar 105,46 miliar dolar AS), meningkat dari 716,27 miliar yuan (sekitar 101,16 miliar dolar AS) pada hari perdagangan sebelumnya.
Baca juga: Saham China dibuka lebih tinggi didukung data ekonomi positif Jumlah saham naik melebihi yang turun, sebanyak 1.029 saham terhadap 214 saham di bursa Shanghai dan 1.822 saham terhadap 321 saham di bursa Shenzhen.
Saham-saham di sektor pariwisata memimpin kenaikan, dengan saham China Tourism Group Duty Free Corporation Limited melonjak pada batas harian 10 persen menjadi 154,03 yuan, didukung oleh insentif kebijakan baru-baru ini untuk membangun pelabuhan perdagangan bebas Hainan.
Baca juga: Saham Hong Kong bangkit, Hang Seng menguat 0,52 persen
Pengecer juga mendapatkan keuntungan yang kuat, dengan saham pemilik toko serba ada yang berbasis di Beijing Wangfujing Group Co, Ltd mendaki pada batas harian 10 persen menjadi 45,55 yuan per saham.
Pasar saham China juga bereaksi positif terhadap berita Selasa bahwa indeks manajer pembelian (PMI) untuk sektor manufaktur dan non-manufaktur China keduanya naik pada Juni untuk tetap berada di zona ekspansi, yang mengisyaratkan berlanjutnya pemulihan kegiatan ekonomi.
Baca juga: Saham Tokyo ditutup menguat ditopang data ekonomi China dan AS
Sementara itu, indeks ChiNext yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang di papan bergaya Nasdaq China, melonjak 2,77 persen menjadi ditutup pada 2.438,2 poin.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2020