Kendari (ANTARA News) - Gempa berkekuatan 5,8 Skala Richter (SR) mengguncang wilayah Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat dinihari dan menyebabkan warga terbangun dari tidurnya.
Menurut Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) melalui situsnya, gempa itu terjadi sekitar pukul 01:33:38 WIB atau pukul 02:33:38 Wita, pada 3,54 Lintang Selatan (LS) - 123,27 Bujur Timur (BT) tepatnya 88 kilometer timur laut Kota Kendari, pada kedalaman 20 kilometer.
Salah seorang warga Kendari, Heryanti, mengaku terbangun dari tidurnya akibat guncangan gempa. Dia menjelaskan, tidak terlalu sadar kalau guncangan yang dialaminya adalah akibat gempa yang terjadi.
"Semula saya kira saya sedang bermimpi karena tempat tidur seperti bergoyang-goyang dengan keras. Setelah saya terbangun, goyangannya masih terasa dan saya langsung sadar itu adalah gempa," tuturnya.
Kendati demikian, ia tidak merasa panik atas apa yang dialaminya karena guncangan itu tidak berlangsung lama. Seandainya berlangsng agak lama dan keras, dia sudah bersiap-siap menyelematkan diri keluar dari rumah.
Kabar tentang gempa di Kendari ini langsung menyebar dengan cepat. Sejumlah warga Kendari yang masuk dalam keanggotan situs pertemanan Facebook beramai-ramai mengomentari itu.
Salah seorang warga Kendari, Ahmad Nizar, melalui account Facebook-nya menuliskan informasi tentang gempa tersebut. Dia mengaku belum tidur ketika gempa terjadi.
Nizar yang juga wartawan salah satu media televisi swasta itu mengatakan, dia berpikir cepat antara mengambil kamera dan membangunkan orang sambil memakai celananya dan bersiap-siap lari keluar rumah.
Hingga berita ini ditulis tidak ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. Gempa ini juga tidak berpotensi tsunami seperti yang sering ditakutkan masyarakat manakala gempa terjadi.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009