London (ANTARA News) - Penyanyi Stephen Gately, 33 tahun, dari kelompok Boyzone, yang mencetuskan suatu sensasi di dalam dunia musik pop 10 tahun lalu karena pengumumannya bahwa dia gay, meninggal saat liburan di Mallorca, Spanyol, kata laman resmi kelompok musik pop Irlandia itu, Minggu.
"Stephen meninggal secara tragis saat dia sedang menikmati liburan di Mallorca kemarin," kata pengumuman itu seperti dilaporkan Reuters.
Pernyataan itu mengatakan, Gately sedang berada di pulau wisata Mallorca, Spanyol dengan pasangannya, Andrew Cowles, dan para anggota kelompok tersebut lainnya akan terbang ke sana Ahad ini pula.
Surat kabar News of the World melaporkan dalam lamannya, bahwa Gately meninggal setelah menenggak beberapa minuman.
"Sepertinya dia pergi ke luar hotel untuk minum beberapa minuman dan kemudian balik kembal, tertidur dan tak pernah bangun lagi," kata surat kabar itu mengutip seorang sahabat penyanyi itu yang tak bersedia disebut namanya.
Kelompok band yang beranggotakan lima pria belia itu, bersama impresario musik pop Louis Walsh, yang juga mengangkat nama Girls Aloud dan Westlife, paling populer di Irlandia, Australia, Selandia Baru, Asia dan Inggris.
Kelompok tersebut memiliki enam nomor hit pertama di dalam musik pop paling populer di Inggris antara 1994-2000, termasuk `Stay` pada 2001.
Kelompok ini pecah secara resmi pada tahun 2000 ketika Ronan Keating mundur dan kemudian bersolo karir. Namun, mereka kemudian bergabung kembali untuk berbagai acara pada tahun 2007-2008.
Gately tampil sepuluh tahun lalu sebagai anggota grup tersebut, yang memiliki kalayak penonton para remaja putri, karena sensasinya di jagad musik pop.
Dia dan Cowles ternyata menikah sejenis dalam catatan sipil pada tahun 2006. (*)
Pewarta: Ricka Oktaviandini
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009
rest in peace steve.....
May you find what you are looking for in good.
Thank you very much for the unforgettable moments, those cheers along with \'Ben\' and memory of my Dad, and the \'Father and Son\'.
I certainly hope, May you Rest In Peace alongside of God. Aamiin.
regards,
nina
You give me beautiful memory.
I\'ll always love u.
You\'ll be in my heart
No matter what the say
You\'ll be here in my heart
Always.......