Jakarta (ANTARA) - Menghidangkan masakan lezat adalah salah satu bentuk perhatian yang bisa Anda berikan kepada bapak untuk memperingati Hari Ayah Internasional yang jatuh pada Minggu ketiga bulan Juni.

Hari Ayah yang tahun ini dirayakan pada 21 Juni 2020 bisa jadi ajang memamerkan kemampuan memasak dengan menjadi koki pribadi seharian. Kejutkan ayah dengan sarapan lezat, makan siang yang nikmat dan tutuplah dengan sajian makan malam yang lezat serta bergizi.

Berikut resep dari Greenfields untuk sarapan, makan siang serta makan malam yang bisa dicoba untuk memanjakan ayah tercinta seharian.

Baca juga: Resep "smoothie" alpukat dan pisang dalam 10 menit

Baca juga: Resep membuat "Banana Bread" dalam empat menit

1. Sarapan

Smoothie (HO/Greenfields)

Smoothie dengan segelas susu

Bahan-bahan:

Pisang 180 gram
Nanas 300 gr
Jus jeruk murni 50 gr
Bayam 20 gr
Susu segar 20 ml
Yogurt Plain 60 gr

Cara membuat:

Masukkan pisang, nanas, bayam yang telah dibekukan ke dalam food processor.

Masukkan jus jeruk, susu dan yogurt ke dalamnya.

Blend hingga halus, lalu tuangkan ke mangkuk
Hias dengan topping seperti granola, kiwi, chia seeds, strawberry, dan dried coconut.

Baca juga: Resep omelet kaya nutrisi untuk makan malam di akhir pekan

Baca juga: Resep "smoothie" kulit semangka2. Makan siang

Chicken Tikka Masala (HO/Greenfields)

Chicken Tikka Masala with Butter Rice

Bahan-bahan:
Paha ayam fillet 1 kg
Bawang putih 10 gr
Bawang bombay 100 gr
Kunyit bubuk 20 gr
Tomato puree 800 gr
Garam masala 20 gr
Pasta tomat 30 gr
Yogurt Plain 125 gr
Jahe 10gr
Jinten bubuk 20 gr
Garam 20 gr
Ketumbar bubuk 20 gr
Air 500 ml
Paprika bubuk 20 gr
Nasi Basmati 600 gr
Butter 100 gr
Garnish: daun ketumbar segar

Persiapan:
Chicken Tikka Masala:

Potong dadu paha ayam fillet dan tambahkan Yogurt Plain.

Bumbui dengan kunyit bubuk, paprika bubuk, garam masala, jinten bubuk, ketumbar bubuk, dan garam.

Diamkan selama 1 jam agar bumbu meresap.

Panaskan wajan dan tumis paha ayam yang telah di bumbui hingga matang, lalu tiriskan.

Tumis bawang bombay dan bawang putih di wajan yang digunakan tadi. Tambahkan tomato puree dan tomato paste, masak hingga tomat matang.

Tambahkan kunyit bubuk, jinten bubuk, ketumbar bubuk, paprika bubuk dan garam masala.

Tambahkan garam dan merica secukupnya.

Baca juga: Tips olah bahan kembang kol

Baca juga: Inspirasi menu nasi pakai kembang kol? ini resepnya

Nasi Basmati:

Masak nasi basmati dengan rice cooker. Setelah matang, aduk dengan butter cair.

Cara membuat:

Sajikan nasi basmati dengan chicken tikka masala di atasnya, hiasi dengan daun ketumbar segar.

Baca juga: Tak perlu keluar rumah, minuman bubble tea bisa dibuat sendiri

Baca juga: Resep "Peanut Butter Chocolate Chips", kudapan sehat hanya lima bahan3. Camilan sore

Yogurt Blueberry (HO/Greenfields)

Blueberry Banana Yogurt with Chia Seeds

Bahan:
Pisang 180 gr
Yogurt Drink rasa blueberry 750 ml
Chia Seeds 10 gr
Mix berries 50 gr

Cara membuat:
Masukkan yogurt ke dalam blender, tambahkan chia seeds dan pisang serta mix berries yang dibekukan. Blend hingga halus. Hiasi dengan chia seeds.

Spinach Mushroom Ricotta Rolls (HO/Greenfields)

​​​​​​​Spinach Mushroom Ricotta Rolls

Bahan-bahan:
Puff pastry 2 lembar
Ricotta Cheese 250 gr
Bayam 5 bungkus
Jamur champignon 250 gr
Garam 1/3 sdt
Lada 1/3 sdt
Telur 1 butir
Biji wijen 5 gr

Cara membuat:
Rebus bayam terlebih dahulu hingga matang, tiriskan.

Tumis jamur hingga matang kecoklatan.

Cincang kasar bayam dan jamur lalu letakkan dalam 1 wadah.

Campurkan bahan yang sudah dicincang kasar dengan Ricotta Cheese.

Aduk hingga rata lalu tuang ke puff pastry ratakan lalu roll hingga tertutup rata. Oleskan puff pastry dengan telur yang dikocok
Taburkan biji wijen di atasnya.

Panggang ke dalam oven dengan suhu 200 derajat 10 - 15 menit.

Baca juga: Menu Lebaran - Beef curry yogurt wrapping

Baca juga: Cara membuat pizza dari mie instan

Baca juga: Menu Ramadhan - Gulai daging kacang merah gurih nan lezat
4. Makan malam

Ricotta and Mozzarella Cannelloni (HO/Greenfields)

Ricotta and Mozzarella Cannelloni

Bahan-bahan:

Susu Full Cream 450 ml
Keju Mozzarella 100 gr
Ricotta Cheese 250 gr
Mentega tawar 60 gr
Bawang merah 100 gram, cincang Bawang putih 50 gram
Ayam cincang 200 gr
Tepung serbaguna 1/4 cangkir

Cara membuat:

Tumis bawang cincang dengan satu sendok mentega sampai terlihat transparan, tambahkan bawang putih sampai warnanya berubah jadi emas dengan api sedang.

Tambahkan ayam cincang, masak sampai matang. Tambahkan irisan jamur. Bumbui dengan garam, merica dan tambahkan bumbu Italia. Sisihkan.

Tambahkan Ricotta Cheese, aduk hingga rata.

Buat roux dengan melelehkan mentega di atas wajan panas sedang. Tambahkan tepung. Terus aduk hingga terbentuk pasta tepung. Tuang susu sedikit demi sedikit sampai menghasilkan konsistensi yang diinginkan. Bumbui dengan garam. Matikan api.

Rebus cannelloni sampai matang (al dente). Sisihkan.

Isi cannelloni dengan campuran ayam, gunakan jumlah cannelloni yang Anda inginkan.

Letakkan cannelloni dalam piring lasagna. Tuang dengan saus putih dan taburi keju mozzarella yang sudah diparut.

Panggang dalam suhu 170 derajat Celsius selama 6-8 menit atau sampai mozzarella meleleh dengan warna cokelat keemasan. Kemudian sajikan.

Baca juga: Mencoba puding chia Meghan Markle untuk berbuka

Baca juga: Menu Ramadhan - Udon daging sapi

Baca juga: Menu Ramadhan - Tumis daging saikoro jamur

Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020