Jakarta (ANTARA News) - Dua petenis putri Indonesia Ayu Fani Damayanti dan Lavinia Tananta akhirnya tersisih di babak kedua Turnamen Tenis Darwin Terbuka, Kamis.

Lavinia yang sebelumnya menyisihkan unggulan pertama Shannon Golds dari Australia tak berdaya menghadapi Remi Tezuka (Jepang) dengan dua set langsung 0-6, 6-7(4) pada turnamen berhadiah total 25.000 dolar AS itu.

Seperti dikutip dari situs resmi Federasi Tenis Internasional (ITF), Ayu Fani Damayanti yang menempati unggulan kelima pun menyerah dari petenis tuan rumah lainnya Bojana Bobuscic 3-6, 1-6. Pada perempatfinal Tezuka akan berhadapan dengan Bobuscic.

Harapan untuk membawa pulang gelar juara kini bertumpu kepada Jessy Rompies. Pada ganda, Ayu Fani yang berpasangan dengan Lavinia juga terhenti di semifinal setelah dikalahkan rekannya Jessy Rompies yang berpasangan dengan Alenka Hubacek 6-7 (5), 4-6.

Pada final, Hubacek/Jessy akan berhadapan dengan Isabella Holland/Sally Peers yang menyisihkan Alison Bai/Chinami Ogi (Australia/Jepang) 6-3, 6-3.

Hasil lainnya pada nomor tunggal, unggulan keempat Chiaki Okadaue (Jepang) menundukkan Alenka Hubacek 7-5, 6-2. Okadaue berikutnya akan berhadapan unggulan kedelapan Isabella Holland (Australia) yang menundukkan Alison Bai (Australia) 5-7, 6-3, 6-2.

Sementara unggulan keenam Sacha Jones (Selandia Baru) juga ke perempatfinal menundukkan Monika Wejnert (Australia) 6-3, 4-6, 6-2. Berikutnya Jones akan berhadapan petenis Inggris unggulan ketiga Emily Webley-Smith yang menyisihkan Tammi Patterson (Australia) 6-3, 6-1.

Perempatfinal lainnya akan mempertemukan unggulan ketujuh Sally Peers dengan sesama pemain Australia Alicia Molik. Peers menundukkan rekan senegaranya Daniela Scivetti 6-1, 6-4, sedangkan Molik menyisihkan rekannya unggulan kedua Marija Mirkovic 6-3, 6-2.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009