Setelah mengikuti seri pertama turnamen yang sama pada pekan lalu, mulai 21 September nanti ketiga petenis kembali akan ambil bagian dalam turnamen berhadiah total 25.000 dolar AS itu.
Sebagaimana dikutip dari situs resmi Federasi Tenis Internasional (ITF), ketiga petenis itu sudah terdaftar sebagai peserta dan langsung masuk babak utama. Nyaris sama seperti ketika mengikuti seri pertama, Ayu Fani kemungkinan akan kembali menempati unggulan keempat dengan peringkat 293 yang kini dimilikinya.
Sementara Jessy Rompies yang berperingkat 497 berada di urutan ke-17 dalam pendaftaran. Sedangkan Lavinia di urutan ke-18 (peringkat 518) yang menjamin langsung masuk babak utama.
Tetapi tiga unggulan teratas kembali akan ditempati petenis tuan rumah Australia yakni Olivia Rogowska, Shannon Golds dan Marija Mirkovic yang memiliki peringkat 167, 267 dan 292. Sebagian besar peserta adalah merupakan petenis yang juga tampil pada seri pertama.
Pada seri pertama Ayu Fani yang menempati unggulan ke-4 dan Lavinia Tananta tersisih di perempatfinal. Ayu ditundukkan petenis tuan rumah Alicia Molik 2-6, 2-6 sedangkan Lavinia disisihkan Olivia Rogowska 6-1, 3-6, 4-6.
Sedangkan Jessy Rompies langsung tersisih di babak pertama, juga oleh petenis tuan rumah Bojana Bobuscic 4-6, 7-6(9), 2-6.
Sedangkan di ganda, Ayu Fani yang berpasangan dengan Lavinia Tananta terhenti di semifinal dan Jessy Rompies yang berpasangan dengan Alenka Hubacek dari Australia tersisih di perempatfinal.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009