Brebes (ANTARA News) - Menteri Pekerjaan Umum, Djoko Kirmanto mengatakan semua persiapan mudik Lebaran di berbagai daerah telah maksimal.

"Melihat di lapangan, baik di Cikopo maupun di sini (Brebes, red.), baik persiapan sarana, prasarana, pengamanan lalu lintas, dan lainnya telah maksimal," katanya di Brebes Jateng saat meninjau daerah perbatasan Losari - Cirebon (Jateng-Jabar), Kamis.

Menurut dia, upaya maksimal telah dilakukan pemerintah daerah, pemerintah pusat, polisi, TNI dan masyarakat lainnya terkait persiapan mudik.

Bahkan berdasarkan pantauan melalui helikopter yang terbang di atas jalur pantai utara (pantura), arus lalu lintas di jalur mudik itu tidak mengalami kemacetan panjang terutama di sepanjang Tol Kanci - Pejagan.

Kata dia, hal itu menunjukkan bahwa persiapan telah matang dan maksimal, sehingga para pemudik dapat menikmati perjalanannya.

"Untuk Tol Pejagan sudah ada rambu lalu lintas yang terpasang, meski belum lengkap," katanya.

Meski di Tol Pejagan masih minim rambu lalu lintas, menurut dia tidak perlu dikhawatirkan, karena sudah dapat diatasi dengan mengerahkan beberapa petugas guna mengatur arus kendaraan.

Ia mengatakan yang paling penting adalah kesadaran dari para pemudik untuk barhati-hati di perjalanan.

Para pemudik, lanjut dia juga harus disiplin dalam menaati rambu lalu lintas serta petunjuk yang diberikan petugas.

"Tujuannya hanya satu, yakni agar pemudik selamat, sehingga mereka dapat menikmati Lebaran bersama keluarga di rumah," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009