Kadisperindag juga dituntut untuk menyampaikan informasi yang akurat dan melakukan pemantauan pasar
Aceh Besar (ANTARA) - Pelaksana Tugas Gubernur Aceh Nova Iriansyah meminta Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Aceh untuk menjalin komunikasi yang baik dengan mitra strategis sehingga berbagai program yang telah dirancang dapat berjalan lancar.
"Saudara harus mampu membangun komunikasi yang baik dengan mitra kerja di legislatif dan mitra kerja strategis lainnya, sehingga program yang telah dirancang teraplikasi dengan baik dan berguna bagi masyarakat," kata Nova Iriansyah di Banda Aceh, Rabu.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela melantik Tanwier sebagai Kadisperindag Aceh di Aula Rumah Dinas Wakil Gubernur Aceh, Banda Aceh.
Ia menjelaskan Kadisperindag harus mampu mendorong berjalannya sistem pasar dan distribusi bahan makanan agar tidak memunculkan kepanikan di masyarakat dan aktif membina serta mengembangkan usaha jasa dan perdagangan yang ada serta memperluas akses pasar bagi perdagangan dan industri di semua tingkatan.
Baca juga: Mentan bersama Moeldoko pantau stok pangan di Pasar Mitra Tani Bogor
"Kadisperindag juga dituntut untuk menyampaikan informasi yang akurat dan melakukan pemantauan pasar, guna mengantisipasi terjadinya kelangkaan bahan makanan dan kebutuhan warga serta memberikan pelayanan administrasi terbaik di lingkungan bekerja," katanya.
Ia meyakini dengan semua peran yang dilakukan, kegiatan distribusi barang dan jasa dalam upaya menciptakan harga yang terjangkau dapat diwujudkan, sehingga upaya mendorong masyarakat untuk tetap produktif dan aman di masa Pandemi COVID-19 bisa diwujudkan
"Saya tentu memahami bahwa tugas-tugas tersebut tidaklah mudah. Tapi sekali lagi saya tegaskan, tidak boleh ada kata berputus asa, tidak boleh ada kata menyerah dalam menjalankan amanah ini. Saudara harus bisa mengoptimalkan semua potensi yang ada untuk memperkuat kinerja lembaga. Terapkan sistem kepemimpinan yang tegas, disiplin, jujur dan humanis, dengan fokus kepada target yang harus dicapai," kata Nova.
Baca juga: Pantau Pasar Keramat Jati, Mendag pastikan stok dan harga bapok aman
Pewarta: M Ifdhal
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020