Acara yang digelar oleh Partai Demokrat beserta 24 partai koalisinya itu dimulai pada pukul 16.30 WIB di Assembly Hall 1 dan 2, Jakarta Convention Center, Minggu.
Secara berturut-turut, Ketua Tim Kampanye Nasional pasangan Yudhoyono-Boediono Hatta Radjasa, Ketua Koalisi Partai Politik yang juga Ketua Umum Partai Demokrat, Hadi Utomo, calon wakil presiden terpilih Boediono, serta Yudhoyono sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat akan memberi sambutan.
Acara buka puasa bersama sekaligus syukuran itu juga akan diisi dengan ceramah agama oleh Rafi`i Yunus.
Setelah Shalat Maghrib bersama dan berbuka puasa, Yudhoyono dijadwalkan meninggalkan tempat acara pada pukul 19.00 WIB.
Untuk acara tersebut, assembly hall 1 JCC disulap menjadi seperti ruang musholla. Undangan yang hadir mendengarkan sambutan dan ceramah agama sambil duduk lesehan di atas karpet sajadah.
Sedangkan assembly hall 2 disulap seperti restoran dengan puluhan meja kursi makan melingkar beralas kain putih.
Selama menunggu kehadiran Yudhoyono dan dimulainya acara, para undangan disajikan rekaman rangkaian kampanye pasangan Yudhoyono-Boediono di berbagai kota selama Pemilu 2009 yang diputar berulang-ulang.
Di antara para undangan hadir Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Bulan Bintang MS Kaban, Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan Suryadharma Ali serta kader PPP Lukman Hakim Saefuddin.
Hadir pula kader Partai Demokrat yang menjabat menteri di Kabinet Indonesia Bersatu antara lain Jero Wacik dan Taufik Effendy. (*)
Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009