Jakarta, (ANTARA News) - Wakil Ketua umum DPP Partai Golkar, HR Agung Laksono memprediksi peluang Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto kecil dalam Munas Golkar, karena akan terhambat persoalan syarat pencalonan di Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART).
"Ya, saya kira akan kecil karena kewenangan Munas tak kan digunakan untuk mengubah AD/ART," katanya saat ditanya wartawan usai Shalat Jumat di Masjid Baiturrahman, Kompleks DPR/MPR Jakarta.
Menurut dia, Munas hanya akan mengubah hal-hal yang menurut pertimbangan sangat fundamental dalam AD/ART. Oleh karena itu kewenangan Munas tak digunakan hanya untuk meloloskan satu orang saja.
"Tidak mungkin menggunakan kewenangan Munas hanya untuk meloloskan satu orang saja," tambahnya.
Oleh karena itu, kata Agung, deklarasi Tommy Soeharto tidak akan menggeser apalagi memengaruhi dukungan terhadap calon kuat Aburizal Bakrie.
"Sampai saat ini, saya belum melihat ke sana, karena yang memilih Ical yang sudah konfirm, sudah deal tidak akan berubah," terangnya.
Yang jelas, lanjut Agung, berdasarkan hasil survei perolehan dukungan Aburizal sudah mencapai 54 persen. Kemudian disusul bakal calon Surya Paloh 30 persen.
"Jadi masih ada sekitar 16 persen yang belum memutuskan. Ini bisa saja ke Ical atau Tommy. Tapi yang sudah konfirm, saya kira tidak berubah baik ke SP atau Ical," jelasnya.(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009