Siapa saja boleh menyumbang dan siapa saja membutuhkan silakan ambilPangkalpinang (ANTARA) - Keluarga Alumni Universitas Gajah Mada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menginisiasi kegiatan kemanusiaan dengan cara berbagai "canthelan" atau gantungan berisi bahan pangan pokok kepada warga membutuhkan di tengah pandemi COVID-19.
"Kegiatan ini tindak lanjut dari program bersama Kagama di seluruh Indonesia untuk membangun kebersamaan dan saling berbagi bagi siapa saja yang ingin menyumbang untuk warga yang membutuhkan," kata ketua Kagama Babel Warsangka di Pangkalpinang, Minggu.
Kegiatan Kagama peduli program "canthelan" tersebut terbuka untuk umum dengan cara menyumbangkan berbagai kebutuhan pokok baik bahan makanan maupun yang sudah dimasak untuk membantu siapa saja yang membutuhkan.
"Siapa saja boleh menyumbang dan siapa saja yang membutuhkan silakan ambil seperlunya, saat ini kita sama-sama merasakan keterpurukan, namun dapur harus tetap mengepul, mari bersama-sama berbagi," katanya.
Baca juga: Kagama Bali lakukan program Gizi untuk Medis
Baca juga: KAGAMA imbau lakukan "social distancing" atasi COVID-19
Sebagai tahap awal, kata dia, Kagama peduli membuat "canthelan" sembako di tepi Sungai Rangkui, Pangkalpinang pada 2 Juni 2020 dan cukup diminati warga di daerah itu.
Selain berisi bahan pangan pokok, gantungan bersama itu juga diisi dengan makanan siap saji, sayur mayur. Meskipun tidak banyak yang penting bisa untuk cukup untuk kebutuhan sehari.
"Kami juga menerima bantuan lain untuk digantung di lokasi itu, seperti buku, boneka, baju layak pakai dan sebagainya. Semangat yang ingin kami usung adalah gotong royong dan saling berbagi jadi kami membebaskan apapun yang layak dan dibutuhkan," katanya.
Saat ini pihaknya juga sedang melaksanakan program "canthelan" tersebut di Kelurahan Opas, Kota Pangkalpinang, di lokasi itu setiap warga yang membutuhkan hanya boleh mengambil satu kantong plastik berisi bahan pangan yang dibutuhkan.
"Tidak boleh ambil dua kantung atau lebih dengan alasan apapun. Nilai kejujuran dan tanggung jawab harus dijunjung tinggi setiap warga, karena program ini tanpa pengawasan dari donatur," katanya.
Pada awal program itu, Kagama menyiapkan sebanyak 60 paket, terdiri dari 20 paket untuk anak-anak, 20 paket sembako dan 20 paket beras campur sayuran.
"Beberapa waktu lalu kami juga menggelar kegiatan serupa selama 10 hari di Pangkal Arang, Pangkalpinang. Kami akan berupaya secara bergilir menggelar kegiatan tersebut, untuk itu kami berharap peran dan kerja sama masyarakat untuk saling berbagi," katanya.
Kepada para donatur yang ingin ikut membantu bisa mengantar langsung ke lokasi "canthelan" atau diserahkan panitia Kagama Babel dan Kagama Care, sedangkan untuk donasi ditransfer ke Bank Syariah Mandiri nomor rekening 7117417888 a.n. Kagama Babel.
Baca juga: KAGAMA komitmen bantu pemerintah atasi wabah Corona
Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2020