Washington, (ANTARA News) - Presiden Barack Obama telah menunjuk mantan bankir investasi yang telah membantu mendorong perputaran di sektor otomotif AS sebagai penasehat atas manufaktur, Gedung Putih mengatakan Minggu.
Ron Bloom akan berfungsi sebagai penasihat senior untuk pembuatan kebijakan dan "memperbaiki kepemimpinan pada pengembangan kebijakan dan perencanaan strategis untuk agenda presiden merevitalisasi sektor manufaktur," Gedung Putih mengatakan dalam sebuah pernyataannya, seperti dikutip dari AFP.
Bloom juga akan terus dalam kapasitasnya sebagai bagian dari gugus tugas industri otomotif yang telah mengawasi bantuan pemerintah AS kepada sektor otomotif, yang bergantung pada rencana jangka panjang kelangsungan produsen yang bermasalah.
Ia diangkat menjadi penasehat senior menteri keuangan pada gugus tugas otomatif presiden pada bulan Februari.
Pengumuman peran terbaru Bloom datang beberapa hari setelah Obama memuji pertama pertumbuhan di sektor manufaktur AS setelah 18 bulan mengalami penurunan sebagai sinyal pemulihan dan bukti kebijakan ekonomi-nya bekerja.
Institute of Supply Management mengatakan pekan lalu, indeks dari sektor manufaktur juga dikenal sebagai indek pembelian manajer, melompat menjadi 52,9 persen dari 48,9 persen pada bulan Juli.
Setiap angka di atas 50 menunjukkan pertumbuhan.
"Minggu lalu kita belajar bahwa sektor manufaktur kita mengalami ekspansi untuk pertama kalinya dalam 18 bulan dan memiliki output bulanan tertinggi dalam dua tahun. Ini tanda
bahwa kami di jalur yang tepat untuk pemulihan ekonomi, tetapi bahwa kita masih memiliki jalan panjang," kata Obama dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan hari Minggu.
"Itu sebabnya aku sudah tanya Ron Bloom untuk membantu koordinasi pembuatan kebijakan pemerintahan saya," katanya.
"Terkenal oleh pelayanannya yang luar biasa di gugus tugas otomotif dan pengalaman yang luas dengan bisnis dan ketenagakerjaan, Ron memiliki pengetahuan dan pengalaman yang diperlukan untuk mendorong cara menciptakan pekerjaan manufaktur dengan pembayaran baik di masa depan."
Bloom adalah salah satu bankir investasi yang bergabung dengan kelompok buruh dan membantu merestrukturisasi industri baja AS.
Dia adalah seorang penasihat khusus serikat pekerja United Steelworkers (USW) sektor industri yang mengalami reorganisasi menyakitkan dan beberapa kebangkrutan.
Manufaktur telah muncul dari kemerosotan karena perusahaan-perusahaan mengisi kembali stok dari pengurangan produksi besar selama beberapa bulan, dan dari kebangkitan kembali dalam penjualan mobil, terangkat oleh insentif pemerintah dalam program "Cash for Clunkers".(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009