Indeks komposit PSE melambung 4,35 persen atau 271,84 poin menjadi 6.517,49 poinManila (ANTARA) - Saham-saham Filipina ditutup lebih rendah pada perdagangan Jumat, menghentikan kenaikan tujuh hari berturut-turut dengan indikator utama indeks komposit PSE melemah 0,80 persen atau 52,36 poin, menjadi menetap di 6.465,13 poin.
Indeks komposit PSE melambung 4,35 persen atau 271,84 poin menjadi 6.517,49 poin pada perdagangan Kamis (4/6/2020), setelah melonjak 3,66 persen atau 220,48 poin menjadi 6.245,65 poin pada perdagangan Rabu (4/6/2020).
Baca juga: IHSG akhir pekan menguat seiring masih positifnya sentimen global
Sementara itu, dikutip dari Xinhua, indeks seluruh saham turun 11,75 poin atau 0,31 persen menjadi 3.773,28 poin, setelah naik tajam 3,46 persen atau 126,72 poin menjadi 3.785,03 poin pada Kamis (4/6/2020) dan terangkat 3,00 persen atau 106,59 poin menjadi 3.658,31 poin pada Rabu (3/6/2020).
Volume perdagangan mencapai 946,67 juta saham senilai 9,11 miliar peso (18,30 juta dolar AS), dengan 118 saham berhasil membukukan keuntungan, 77 saham mengalami kerugian, sementara 43 saham ditutup tak berubah.
Baca juga: Saham China dibuka lebih tinggi, lawan tren pelemahan bursa global
Baca juga: Saham Filipina ditutup melambung, Indeks PSE melonjak 271,84 poin
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2020