Jakarta,(ANTARA News) - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membersihkan jalan raya di Jakarta dari ranjau paku menyusul sering terjadinya kasus ban kempes karena terkena paku.
Traffic Managemen Center Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kamis menyatakan, selamadua jam membersihkan ranjau paku, polisi dapat mengumpulkan dua kilogram paku berbagai ukuran.
Untuk mengambil paku-paku itu, Polda Metro Jaya mengerahkan satu mobil yang sudah dirancang untuk dapat mengangkat paku di jalan raya dengan menggunakan daya tarik magnet.
Begitu ada paku yang berada di dekat mobil itu, maka paku akan tertarik secara otomatis di salah satu bagian mobil yang memiliki magnet.
Mobil penyapu ranjau paku ini bergerak di Jl Gatot Subroto ke arah Slipi pergi pulang selama dua jam.
Polda Metro Jaya selama ini sering menerima laporan dari para pengguna jalan yang terkena paku di jalan raya sehingga membuat perjalanan terganggu.
Polisi meyakini adalah orang-orang yang tidak bertanggungjawab untuk mendapatkan keuntungan dari pengguna jalan yang terkena ranjau paku.
Sejumlah ruas jalan yang sering terjadi ban kempes karena terkena paku antara lain, Jl S. Parman, Gatot Subroto, Satrio, Casablanca, TB Simatupang, MT Haryono, Majapahit dan Sudirman.
Untuk itu, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya meminta partisipasi warga masyarakat yang melihat pelaku penebar paku yang sedang beraksi agar dapat menghubungi TMC di nomor 021-5276001 atau SMS 1717 agar pelaku dapat segera ditangkap.
Polisi hingga kini kesulitan untuk menangkap pelaku tebar ranjau paku ini.(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009