Xining (ANTARA News/Xinhua-OANA) - Gempa bumi berkekuatan 6,4 skala richter (SR) menggoncang sekitar provinsi Qinghai di China barat laut pada Jumat pukul 09:52 waktu setempat, kata Dinas Gempa Bumi China.

Tidak segera ada laporan mengenai adanya korban ataupun kerusakan pada bangunan-bangunan, kata pemberintah daerah Qinghai.

Pusat gempa berlokasi di 37,6 derajat lintang utara dan 95,8 bujur timur dan dekat dengan wilayah Dachaidan, di provinsi otonomi Tibet Mongolia Haixi, menurut Dinas Gempa Bumi China tersebut.

Gempa berpusat di sekitar 110 kilometer dari Delingha City, ibukota provinsi itu, dan sekitar 150 kilometer jaraknya dari Golmud, kota besar lainnya di provinsi Haixi.

Gempa terasakan di Golmud, kata pemerintah daerah setempat.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009