Jakarta (ANTARA) - Pengendara motor yang sedang berboncengan dengan seorang penumpang tewas dalam kecelakaan di Jalan Ahmad Yani, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu.
"Peristiwa tabrakan melibatkan motor dan minibus taksi online di Jalan Ahmad Yani Simpang Golf Cepu X Rawa Mangun, Pulogadung jam 02.30 WIB," kata Kapolsek Matraman Kompol Tedjo Asmoro di Jakarta.
Kendaraan roda empat jenis Daihatsu Xenia warna Silver F 1O79 LU bertabrakan dengan sepeda motor Suzuki Satria B 3923 UJW.
Daihatsu Xenia yang dikemudikan pengendara taksi online bernama Eko Yulianto (48) melintas dari arah Jalan Utan Kayu Matraman menuju arah Jalan Rawamangun Muka, Pulogadung, Jakarta Timur.
Sedangkan pengemudi sepeda motor dan seorang penumpang laki-laki yang belum diketahui identitasnya melintas dari arah perempatan Cepu IX menuju perempatan Golf Rawamangun.
"Dua kendaraan bertabrakan di wilayah Pulogadung," katanya.
Baca juga: Polisi tetapkan sopir bajaj tersangka tabrakan dengan bus Transjakarta
Baca juga: Polisi: Olah TKP buktikan bajaj tabrak bus Transjakarta
Akibat kejadian tersebut, kendaraan Daihatsu Xenia mengalami rusak di bagian bumper kiri sampai badan di atas ban dan kaca depan pecah. Sedangkan sepeda motor rusak parah di bagian ban depan dan "soft breaker" terlepas.
"Dalam peristiwa tersebut pengemudi sepeda motor dan yang dibonceng meninggal dunia di TKP dengan kondisi luka berat kaki patah, sedangkan yang seorang lagi masuk ke dalam kolong mobil," katanya.
Pengemudi mobil dilaporkan tidak mengalami luka sedikitpun. Selanjutnya kejadian tersebut ditangani oleh Unit Laka Lantas Polres Jakarta Timur.
Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020