Jakarta (ANTARA News) - Memanfaatkan momentum peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke-64, GM Autoworld Indonesia (GMAI) memperkenalkan New Chevrolet Aveo Prime, up-grade dari New Aveo yang dilansir Mei 2008 lalu.
Fitur-fitur yang ada pada Aveo Prime meliputi Rear upper Spoiler, Body Color Outside Rear View Mirror, Body Color Outside Door Handle, Velg 17 inch, Silver Painted Instrument Panel garnish, Chrome AC Vent Ring, Chrome Inside Door Handle, dan Intelligent Key, demikian siaran pers GMAI di Jakarta, Rabu.
Selain fitur pendukung tampilan interior dan eksteriornya, bak mobil premium, Aveo Prime juga dilengkapi Intelligent Key. Intelligent Key memiliki keunggulan fungsi otomatis mengunci dan membuka kunci pintu serta Keyless start, dimana pengendara dapat menyalakan mesin tanpa memerlukan kunci kontak, Double Guard on demand dan Engine Kill.
Intelligent Key juga berfungsi sebagai Anti Theft Deterrent System. Sebuah sistem immobilizer yang membuat kendaraan tidak akan dapat di-starter tanpa menggunakan kunci aslinya karena memiliki kode khusus pada chip di kunci yang dihubungkan dengan sistem di kendaraan.
Double Gard on demand, berfungsi sebagai perisai ganda Aveo Prime dimana jika Aveo Prime di buka paksa dan mesin dinyalakan secara paksa, alarm akan berbunyi.
Keuntungan lain, dengan mengaktifkan double lock di remote control--dengan hanya menekan tombol yang ada pada remote--, pintu yang semestinya dapat terbuka dengan hanya mendekatkan remote control tidak akan bisa terbuka, selama double lock aktif.
Sedangkan Engine Kill berfungsi sebagai sistem anti maling atau anti pencurian. Saat kunci dipegang oleh pengendara, meski pencuri bisa melumpuhkan dan membawa kabur mobil, tidak beberapa lama kemudian mesin mobil akan mati mendadak karena ada koneksi otomatis antara kunci yang dipegang dengan sistem kelistrikan mobil.
Aveo Prime mengusung mesin berkapasitas 1.498 cc berteknologi E-TEC II 4-silinder segaris menggunakan Multi Point Injection dan Direct Ignition System. Tenaga maksimum yang dihasilkan 86 PS pada 5.600 rpm (putaran mesin per menit) dan torsi maksimal 128 Nm pada 3.000 rpm.
Di rute kombinasi Aveo sanggup mengkonsumsi 1 liter untuk 11 km (1 : 11) dan di rute jalan tol 1 liter bisa mencapai jarak perjalanan 15 km (1:15).
New Aveo memiliki rancang bangun yang kokoh dengan rangka monocoque yang terdiri dari 41 persen baja bertekanan tinggi, ditambah dengan sistem proteksi keselamatan berupa Side Door Impact Beam di seluruh pintu. Keunggulan ini membuat keseluruhan bodi New Chevrolet Aveo sanggup meredam energi benturan dengan baik.
Kenyamanan unik lain yang dimiliki, Aveo Prime dilengkapi vanity mirror, serta lampu depan yang dapat mati secara otomatis ketika mesin mobil dimatikan dan head rest adjustable yang nyaman dan aman saat terjadi pengereman mendadak.
Dashboard Aveo berwarna two tone. Hitam dan krem yang mewah dan segar. Desain goose neck pada dashboard membuat leg room penumpang depan dan pengemudi menjadi optimal.
“Mini MPV modern Aveo lahir demi memenuhi tuntutan keluarga kecil serta pribadi muda yang dinamis dan progresif. Dan kini, pilihan konsumen makin luas dengan hadirnya New Aveo Prime,” ujar Managing Director PT GMAI Mukiat Sutikno, di tengah Chevy Show di Jakarta, Minggu (23/8).
Aveo Prime tersedia dalam 6 pilihan warna menarik, yakni Poly Silver, Sports Blue, Pearl Black, Super Red, Highway Yellow dan Urban Grey, New Aveo Prime diberi label harga On the Road DKI Jakarta Rp166,9 juta untuk transmisi manual 5 kecepatan dan Rp182,9 juta untuk versi otomatis 4 kecepatan.
(*)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009