Semarang (ANTARA) - Masjid Agung Semarang atau yang lebih dikenal dengan Masjid Kauman kembali menggelar Shalat Jumat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, setelah selama beberapa waktu ditiadakan akibat pandemi COVID-19.
Pengurus masjid menerapkan protokol kesehatan terhadap jamaah yang akan melaksanakan shalat.
Saat akan memasuki masjid, terdapat petugas yang mengecek suhu orang yang akan masuk ke dalam masjid.
Petugas juga menyiapkan cairan pembersih (hand sanitizer) serta kantong plastik untuk wadah alas kaki jamaah.
Baca juga: Masjid di Depok belum bisa laksanakan Shalat Jumat
Baca juga: Masjid di Pekanbaru kembali dibuka dengan terapkan protokol kesehatan
Para jemaah juga diwajibkan menggunakan masker, sementara saf sudah ditandai dan diberi jarak antara satu dengan yang lain.
Terdapat pula petugas yang berkeliling untuk selalu mengingatkan jamaah agar memakai masker.
Takmir Masjid Agung Semarang K.H.Hanif Ismail mengatakan animo jamaah yang melaksanakan Shalat Jumat hari ini cukup tinggi.
"Hari ini agak banyak, padahal kami tidak mengumumkan," katanya.
Menurut dia, protokol kesehatan sudah mulai diterapkan, termasuk antisipasi jika terjadi kerumunan saat selesai shalat.
Ia mengatakan pengurus masjid akan kembali melakukan penataan jika nantinya sudah benar-benar diperkenankan menggelar shalat berjamaah.*
Baca juga: Masjid Al Munawar Jaksel laksanakan Shalat Jumat sesuai protokol
Baca juga: Shalat Jumat di Bogor selipkan doa qunut untuk usir wabah
Pewarta: Immanuel Citra Senjaya
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020