Jakarta (ANTARA) - Augsburg dan klub papan bawah Paderborn bermain imbang 0-0 dalam pertandingan degradasi Liga Jerman (Bundesliga) pada Rabu waktu setempat, meski ada sejumlah peluang bagus bagi kedua tim untuk mencetak gol.
Pelatih Augsburg Heiko Herrlich melakukan debutnya di laga kandang dalam pertandingan Bundesliga ke-300 klub dan timnya harus puas hanya mengamankan satu poin penting yang membuat mereka tetap bertengger di peringkat ke-12 dengan 31 poin, empat tingkat di atas posisi playoff degradasi dengan enam pertandingan tersisa musim ini.
"Kami ingin terus berlanjut setelah kemenangan kami atas Schalke 04. Tetapi untuk itu kami harus bermain lebih baik dari yang kami lakukan sebelumnya dan lebih efisien dengan peluang yang ada," kata kapten Augsburg Daniel Baier.
Baca juga: Lucian Favre akui kian sulit kejar Bayern Muenchen
Paderborn yang baru saja mendapatkan promosinya, sempat mendapat peluang emas namun bola hanya membentur tiang gawang di babak pertama melalui sepakan Streli Mamba. Dengan hasil imbang ini, Paderborn tetap berlabuh di posisi juru kunci klasemen Bundesliga.
Tanpa kemenangan dalam sembilan pertandingan liga terakhir mereka, Paderborn masih tertinggal delapan poin dari posisi aman playoff degradasi.
Bundesliga kembali dimulai pada 10 hari yang lalu setelah dihentikan lebih dari dua bulan karena pandemi COVID-19. Pertandingan dimainkan tanpa penonton untuk mengurangi risiko infeksi, demikian Reuters.
Baca juga: Augsburg pecat pelatih Martin Schmidt
Baca juga: Pukul Augsburg, Bayern kokoh di pucuk klasemen
Pewarta: Junaydi Suswanto
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2020