London, (ANTARA News) - Kapten Tottenham Hostpur, Ledley King, menyatakan yakin timnya akan masuk urutan empat besar dan hal itu merupakan target realistis dalam kompetisi Liga Utama Inggris.

Spurs menampilkan kejutan besar Sabtu pada hari pembuka kompetisi 2009/10 ketika mereka mengalahkan Liverpool, runners-up musim lalu, 2-1 pada laga yang diadakan di White Hart Lane, demikian dikutip dari AFP.

Kini mereka ingin membuktikan hasil yang diperoleh mereka itu merupakan peragaan besar musim ini, saat mereka tampil lagi Rabu pada laga tandang ke Hull, tim yang membuat saingan sekota mereka di London, Chelsea, terperangah karena kecolongan sebelum menang 2-1.

Bek tengah King mengatakan, prediksi yang banyak menguntungkan mereka pada musim ini membuat anak asuh Harry Redknapp itu mendapat semangat besar.

"Selama ini seperti adem-ayem saja di sini. Tidak ada yang berbicara tentang peluang kami masuk empat besar," katanya, "Beberpa musim lalu orang-orang selalu berbicara tentang kami."

"Mungkin memang lebih baik tidak banyak bicara dan hanya bekerja keras saja," katanya, "Tapi dengan mutu pemain yang ada pada tim kami, maka bukan tidak mungkin kami akan masuk urutan empat besar."

Namun King menambahkan, "Kami menyadari betapa kerasnya kompetisi ini dalam beberapa musim berlalu. Dengan tidak hadirnya kami dalam kompetisi Eropa, maka bukan tidak mungkin kami akan berhasil."

Pemain berusia 28 tahun yang mengalami masalah di kakinya itu sehingga tidak ikut latihan dalam beberapa sesi dan laga Rabu mungkin terlalu cepat bagi King untuk turun lapangan.

"Saya amat mendambakan dapat bertanding Rabu, tetapi saya harus melihat apakah masalah di kaki saya dapat diatasi," kata King.

Rekan King di barisan gelandang, Sebastien Bassong, yang mencetak gol kemenangan melawan Liverpool, kelihatannya akan mendampingi Vedran Corluka di KC Stadium, karena Jonathan Woodgate (nyeri) dan Michael Dawson (Achilles), masih merasakan sakit mereka.

"Kami dapat bermain dengan bagus di White Hart Lane, kini kami harus membuktikan dapat bermain lebih bagus dan konsisten pada laga selanjutnya," kata Redknapp.

"Pertandingan liga musim ini amat terbuka. Kami tinggal menunggu di mana posisi kami kelak," katanya.

Pelatih Hull, Phil Brown, terkesan dengan penampilan awal timnya tetapi tim Tigers itu butuh pemain depan yang lebih tajam bila mereka ingin menghindari melorot ke posisi berbahaya.

"Kami tahu kami membutuhkan lebih banyak gol dan kami berharap dengan datanganya striker baru akan memecahkan masalah kami. Kami berharap menemukan orang yang tepat," katanya.

Portsmouth beranjangsana ke Birmingham City Rabu dan pemain tengah dari Afrika Selatan Aaron Mokoena menyatakan ketidakpastian Sulaiman Al-Fahim untuk membeli klub itu, bukan alasan tentang ppenampilan mereka yang memprihatinkan.

Tim dari kawasan pantai selatan itu mengalami kekalahan 0-1 atas Fulham, Sabtu, pada pertandingan yang disaksikan dari tribun di Fratton Park oleh Al-Fahim, yang menyatakan keinginannya masih tetap untuk mendapatkan klub pantai selatan itu.

Tetapi Mokoena, yang bergabung dengan Portsmouth lewat transfer bebas dari Blackburn Rovers, mengatakan timnya harus melupakan trio pemain Inggris, Peter Crouch, Jermain Defoe dan Glen Johnson yang sudah dijual dan memusatkan perhatian dengan City.

"Musim ini merupakan laga yang lebih sulit tetap kami sudah siap melakoninya," katanya kepada Portsmouth News.

"Tidak ada spekulasi di lapangan. Sebagai pemain kami harus melupakan apa yang terjadi di luar lapangan. Sebagai pemain, kami juga jangan sampai membiarkan apa yang terjadi di luar lapangan membawa pengaruh pada penampilan di lapangan. Kami para pemain tahu, kami harus menjalani pekerjaan kami di lapangan. Itu merupakan pekerjaan kami," katanya.

Mokoena menambahkan, "Kami tidak dapat mengatakan apa yang terjadi di luar lapangan sebagai alasan penampilan di lapangan. Kami pemain senior profesional."

City melakukan tekanan terhadap Manchester United sebelum kalah 0-1 saat kembali ke jenjang kompetisi elit minggu lalu dan pelatih Alex McLeish mengatakan, "Kami harus penuh percaya diri dan bersemangat."

"Kami harus menjalani pertandingan berikutnya dengan penuh rasa percaya diri dan tampil dengan mengesankan," katanya.

Pertandingan lainnya Rabu, United bertandang ke stadion klub yang baru dipromosikan Burnley sedangkan Liverpool berhadapan dengan Stoke.(*)

Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009