Berlin (ANTARA News/AFP) - Juara bertahan Tyson Gay dari AS mengundurkan diri dari lomba nomor lari 200 meter putra pada Kejuaraan Dunia Atletik karena cedera pada pahanya.

Selanjutnya Gay akan lebih fokus pada persiapan untuk nomor 4x100 meter estafet, kata tim AS dalam sebuah pernyataan.

Upaya keras Gay pada final 100m Minggu, dimana ia meraih perak dengan catatan waktu 9,71 detik, cukup beralasan baginya untuk memutuskan istirahat di nomor 200m dan diharapkan akan dapat mendukung tim estafet AS serta dirinya sendiri, kata pernyataan itu.

"Daripada cedera lebih parah, saya memutuskan tidak akan berlomba besok (Selasa) pada penyisihan 200m," kata Gay, Senin.

"Saya kemungkinan akan masuk dalam tim estafet 4x100 meter AS dan yakin keputusan ini adalah kesempatan terbaik agar lebih siap untuk nomor estafet itu. Saya ini sebisa mungkin membantu tim estafet kami," katanya.

Final nomor estafet akan berlangsung Sabtu.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009