Tenggarong (ANTARA News) - Pembalap Indonesia, Santia Tri Kusuma, berhasil menyumbangkan medali emas pertama bagi tim Indonesia di Kejuaraan Asia Balap Sepeda yang berlangsung di Velodrome Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Minggu.
Santia berhasil menjuarai kelas omnium senior putri dengan catatan waktu 37.125 detik.
Posisi kedua ditempati pembalap Mei Yu Hsiao dengan catatan waktu 38.503 detik.
Sementara, pembalap asal Thailand, Sutharat Bunsawat yang merupakan juara bertahan di kelas Omnium Senior Putri hanya menempati peringkat ketiga dengan catatan waktu 38.977 detik.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009