Padang (ANTARA News) - Empat pengunjung pasar Modern Plaza Andalas Padang, Sumatera Barat, terluka ringan akibat guncangan gempa berkekuatan 6,9 Skala Richter (SR) yang terjadi Minggu siang sekitar pukul 14.38 WIB.

Laporan sementara menyebutkan mereka terluka karena tertimpa plafon gedung yang berada di Jalan Pemuda Padang itu. Para korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Yos Sudarso Padang, kata Kepala Kesbangpol Sumbar, Sudirman Gani, di Padang, Minggu.

Kerusakan lain menimpa sebuah rumah semipermanen di Tarandam Padang dan sejumlah pagar beton roboh. Di Kabupaten Mentawai, daerah yang dekat dengan pusat gempa, sejumlah bangunan retak, namun tidak ada korban jiwa.

Saat gempa mengguncang, sebagian besar warga Mentawai lari keluar rumah, bahkan ada yang ke perbukitan.

Koordinator Satkorlak Penanggulangan Bencana Sumbar, Ade Edward, menyatakan, laporan sementara dari berbagai daerah seperti Agam, Mentawai, dan Pesisir Selatan, tidak ada korban jiwa akibat bencana itu.

Petugas Satlak di tingkat kabupaten/kota, terutama di wilayah pesisir pantai telah diperintahkan untuk siaga selama 24 jam ke depan.

"Kita minta masyarakat tetap waspada dan tidak perlu khawatir, tetapi petugas Satlak harus memantau situasi sebagai langkah siaga," katanya.
(*)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009