Bitung (ANTARA News) - Tercatat 56 yacht dari berbagai negara telah berada di Pelabuhan Perikanan Kota Bitung, Sulawesi Utara (sulut) untuk mengikuti Sail Bunaken.

"Hari ini sebuah kapal layar telah tiba, sehingga total yacht yang ada mencapai sekitar 56 buah," kata Edwin Kountu, salah seorang petugas Media Centre Panitia Sail Bunaken Bitung, di Bitung, Kamis.

Menurut Kountu, puluhan kapal layar yang telah tiba itu, adalah peserta Rally Yacht yang dimulai dari Darwin Australia.

Diperkirakan ada sekitar 158 yacht akan tiba di Bitung untuk mengikuti Sail Bunaken yang pelaksanaannya mulai 12-20 Agustus 2009.

"Sebagian yacht lainnya sementara dalam perjalanan menuju Bitung," kata Edwin, yang juga Kasubag Humas Pemerintah Kota Bitung.

Sementara kapal perang asing yang telah berada di Pelabuhan Bitung untuk mengikuti Sail Bunaken sebanyak enam buah.

Keenam kapal asing itu terdiri dari dua kapal Thailand masing-masing Phuttaloetia Naphalai FF 461, Rattanakosin FS 441, dua kapal Malysia, KD Kedah dan KD Tunas Samudera.

Serta satu kapal Filipina yakni Manuel L Quezon PS 70 dan sebuah kapal Inggris, HMS Echo H87.

Kegiatan Sail Bunaken tersebut akan diikuti antara lain sekitar 25 kapal perang asing dari 14 negara, tiga buah tall ships dan 158 yacht, serta sejumlah KRI.

Saat ini terdapat sekitar 19 KRI telah berada di Pelabuhan Bitung diantaranya KRI Surbaya, KRI Sultan Iskandar Muda, KRI Fatihilah, KRI Arung Samudera dan KRI Patola. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009