Dari pantauan ANTARA News di Cikeas, Senin sore, pengamanan di sekitar lokasi kediaman Presiden semakin ketat antara lain dengan penempatan sejumlah personil kepolisian dan TNI di posisi strategis di wilayah itu.
Pasca ledakan bom di JW Marriott dan Ritz-Carlton, pengamanan di kediaman pribadi kepala negara bertambah dari dua ring menjadi tiga ring pengamanan, namun demikian kendaraan pribadi masih bisa melintas di jalan depan kompleks Puri Cikeas Indah.
Saat ini dengan masih menerapkan pengamanan tiga ring, tidak sembarang mobil pribadi dapat melintas, hanya dengan ijin atau kepentingan tertentu saja yang dapat masuk.
Mobil pribadi yang melintasi pos di ring tiga diperiksa secara teliti dari mulai bagian mesin, bagasi dan ruang penumpang.
Presiden Yudhoyono dan Ibu Ani Yudhoyono tiba dari kunjungan kerja di Bali ke kediaman Cikeas sekitar pukul 11:30 WIB.
Pangdam III Siliwangi Mayjen Rasyid Qurnuen Aquary dan Kapolda Jabar Irjen Pol Timur Pradopo berkunjung ke Puri Cikeas sekitar 14:00 WIB dan meninggalkan lokasi sekitar 14:30 WIB. Tidak ada keterangan yang bisa diperoleh dari keduanya.
Wartawan yang akan meliput tidak diperkenankan masuk ke kompleks dan hanya bisa berada di depan pos ketiga di Jalan Nagrak. (*)
Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009