Dan Lanud Jayapura Kol (P) Suwandi ketika dihubungi ANTARA, Senin pagi mengakui, cuaca hingga saat ini masih belum bersahabat sehingga pesawat yang dijadwalkan melakukan pencarian belum dapat terbang.
"Kami rencananya akan menggerahkan lima pesawat berbadan kecil untuk melakukan pencarian namun akibat cuaca, baru satu pesawat yang dikerahkan," jelas Kol (P) Suwandi.
Menurutnya, pesawat yang sudah dikerahkan untuk melakukan pencarian awal adalah pesawat milik missionaris yakni dari Association Mission Aviation (AMA) yang terbang sejak pukul 05.45 WIT.
Pencarian itu dilakukan di sekitar route yang dilalui pesawat dengan kode penerbangan MZ 9760 D yang dipiloti Qadrianova dan co pilot Pramudya dan mekanik Supriadi.
Namun dari laporan terungkap memang cuaca sangat tidak mendukung hingga menyebabkan jarak pandang yang terbatas, jelas Kol (P) Suwandi.
Pesawat naas yang membawa 12 penumpang, dua diantaranya balita itu hilang kontak dalam penerbangan Sentani-Oksibil. (*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009