Palu (ANTARA News) - Gitaris grup musik "Slank", Abdee, pulang kampung dan bermain musik bersama beberapa sahabat lamanya di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu dini hari.

Gitaris kelahiran Palu ini membawakan beberapa lagu The Rolling Stones bersama musisi lokal yang juga menggemari dirinya.

Sebelum bergabung dengan Slank, Abdee semasa remaja di Palu memang sering membawakan lagu-lagu The Rolling Stones atau lagu-lagu berirama blues lainnya.

Pria bernama asli Abdi Negara ini terlihat lincah bermain gitar, dan sempat menjadi tontonan gratis bagi beberapa pemuda yang sempat hadir pada malam itu.

"Wah, asik juga bermain di sini," kata Abdee, yang tidak lupa memuji permainan musisi lokal yang bermain dengannya.

Abdee yang mengenakan kaos oblong coklat dan celana jeans biru itu juga sempat berfoto bareng dengan para penggemarnya usai acara "manggung singkat" itu.

Abdee bersama grupnya, Slank, rencananya akan menghibur warga Sulawesi Tengah pada Minggu sore di Lapangan Sigi, Kabupaten Donggala.

Dalam pertunjukkan yang bertajuk Konser Merah Putih untuk Sulawesi Tengah yang Damai itu, Slank juga menampilkan Donita yang akan berduet dengan Kaka, vokalis Slank.

Slank rencananya akan membawakan lagu-lagu yang sudah akrab di telinga pendengarnya, seperti Virus, Gara-gara Kamu, I Miss U but I Hate U, dan beberapa hits lainnya.

Slank sendiri merupakan salah satu grup band yang masih tetap eksis di belantikan musik Indonesia. Lebih 20 tahun mereka berkiprah meski sempat bergonta-ganti formasi.

Slank dikenal sebagai grup band yang selalu menyuarakan suara rakyat dengan nuansa kritik sosial yang kental. (*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009