London (ANTARA News/Reuters) - Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengatakan ia tak akan terburu-buru membelajankan uang yang didapat dari penjualan bek Kolo Toure dan penyerang Emmanuel Adebayor ke Manchester City.
Klub London tersebut mendapat sekitar 30 juta pound (49,45 juta dolar AS) dari hasil penjualan itu, tetapi hingga kini baru memboyong pemain belakang internasional Belgia, Thomas Vermaelen dari Ajax Amsterdam.
"Saya merasa kami cukup kuat, tetapi bila kami dapat menambah, maka kami akan melakukannya," kata Wenger kepada laman klub tersebut (www.arsenalfc.com) segera setelah tim asuhannya menang 1-0 dalam pertandingan persahabatan melawan tim Jerman, Hanover.
"Di Inggris orang berpikir bahwa semua masalah dapat diselesaikan dengan membeli pemain. Saya yakin target terbesar adalah kerja keras dalam latihan, memperbaiki apa yang dapat kami perbaiki, dan memberi kepercayaan kepada para pemain yang kami punyai.
"Bila kami merasa perlu menambahnya, maka kami akan melakukannya. Kami mempunyai uang, jadi yang penting sekarang ini ialah membelanjakan uang itu dengan cara yang benar, kapan kita melakukannnya atau bila kita perlu melakukannya.
"Tetapi sayangnya saya tidak dapat mengatakan kepada Anda bahwa kami memboyong seseorang saat ini," katanya.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009