Lnndikotal, Pakistan (ANTARA News/Reuters) - Helikopter-helikopter tempur Pakistan telah menyerang empat tempat persembunyian gerilyawan di wilayah Khyber Pass di Pakistan baratlaut Senin, yang menewaskan 20 orang, seorang jurubicara paramiliter Korps Perbatasan mengatakan.
Khyber Pass adalah rute penting bagi persediaan yang diangkut trek dari pelabuhan Karachi Pakistan ke pasukan Barat yang memerangi gerilyawan al Qaida dan Taliban di Afghanistan.
Serangan-serangan udara itu, diluncurkan di Lembah Teerah yang terpencil, menyusul sejumlah serangan gerilyawan dalam beberapa bulan belakangan ini dalam konvoi-konvoi yang mengangkut peralatan militer, bahan bakar dan makanan dalam rute ke Afghanistan.
Serangan Senin ditargetkan terhadap gerilyawan di bawah komando Mangal Bagh, gerilyawan garis keras etnik Pashtun yang membesarkan milisi untuk menerapkan hukum syariah yang keras di wilayah suku itu.
Bagh tidak memiliki hubungan dengan Taliban, menurut beberapa pejabat pemerintah dan keamanan.
"Kami memperoleh informasi yang dapat dpercaya bahwa orang-orang Mangal Bagh telah berkumpul di sana dan mungkin telah merencanakan beberapa serangan, jadi kami menyerang mereka," jurubicara itu mengatakan.
Pasukan keamanan Pakistan telah melakukan serangan sporadis di wilayah itu dalam upaya untuk menjamin hubungan transportasi yang sangat penting bagi pasukan AS dan tentara asing lainnya di Afghanistan.
Upaya itu terpisah dari serangan yang militer lancarkan pada akhir April untuk membersihkan gerilyawan Taliban lembah Swat di Pakistan baratlaut, setelah serangan dan kemajuan Taliban yang meningkatkan kekhawatiran pada stabilitas sekutu AS itu dan keselamatan senjata nuklirnya.
Operasi itu menurun, kata militer, tapi operasi itu terus menghadapi kantung-kanung perlawanan.
Serangan gerilyawan terhadap konvoi pasokan di Pakistan telah mendorong AS untuk mencari rute alternatif guna membawa masuk persediaannya ke Afghanistan.
Seorang pejabat AS mengatakan di Arbil, pemerintah mengharapkan segera dapat mengirim barang bukan militer melalui Tajikistan, yang berbatasan dengan Afghanistan ke utara.
Perlintasan Chaman di provinsi Baluchistan di Pakistan baratdaya adalah trayek lainnya bagi persediaan Barat untuk mencapai Afghanistan.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009