Jakarta (ANTARA) -- Memperingati hari jadi ke-33 yang jatuh pada tanggal 2 April 2020, perusahaan reasuransi terkemuka di Indonesia, PT Tugu Reasuransi Indonesia (Tugure), berkolaborasi dengan para mitra bisnisnya, menyerahkan bantuan tanggap darurat Covid-19 berupa alat perlindungan diri (APD) kepada sejumlah rumah sakit di Jakarta.
Presiden Direktur Tugure Adi Pramana menyampaikan, sebagai bentuk keprihatinan, sekaligus kontribusi, pihaknya mendorong para mitra bisnisnya untuk bersama-sama menanggulangi pandemi ini dengan memperkuat perlindungan bagi para tenaga kesehatan selaku garda terdepan dalam perlawanan terhadap Covid-19.


"Pada HUT kami tahun ini, kami mengajak para mitra bisnis kami untuk bersama-sama mendukung perlawanan terhadap pandemi Covid-19 dengan cara berdonasi, membeli APD bagi para tenaga kesehatan yang memang sangat membutuhkannya," ujarnya.


Adapun donasi tersebut berupa 200 set APD, 850 masker KN95, masing-masing 200 face shield & kacamata, 1.000 sarung tangan, dan 200 unit rapid test.


Penyerahan donasi dilakukan langsung oleh Presdir Tugure Adi Pramana didampingi oleh Direktur Operasional Bapak Ade Kananda kepada Rumah Sakit Polri Kramat Jati dan RS Rawalumbu Bekasi.


Selain donasi berupa APD, Tugure juga membagikan sekitar 500 paket higienitas, yang terdiri dari hand sanitizer, masker, dan vitamin C kepada para ojek daring dan pedagang asongan di daerah Jakarta, Bekasi, dan Tangerang. Selain itu, sebagai perwujudan tanggung jawab sosial perusahaan, Tugure juga menyalurkan bantuan berupa 20 drum disinfektan dan 15 drum hand sanitizer kepada sejumlah masjid dan kantor pelayanan umum di sekitar kantor Tugure.


Adi melanjutkan, dalam peran aktifnya memutus penyebaran covid-19 Tugure memberlakukan Work From Home (WFH) dan tetap berkomitmen memberikan layanan yang prima bagi para mitra bisnis.


“Semoga apa yang kita lakukan dapat sedikit meringankan dan dapat diterima dengan baik. Dan terima kasih kami kepada para mitra bisnis yang turut serta dalam kegiatan ini,” tutup Adi.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2020