Seoul (ANTARA News/AFP) - Mantan presiden Korea Selatan yang juga pemenang Hadiah Nobel Perdamaian, Kim Dae-Jung, yang kini dirawat di rumah sakit karena radang paru-paru, ditempatkan kembali di unit perawatan intensif Kamis, ketika kondisi makin memburuk, kata pembantunya.
"Presiden Kim di bawa kembali ke unit perawatan intensif dan kembali mendapatkan pemasangan alat pernafasan lagi pada pagi ini," kata Choi Kyung-Hwan, kepada AFP.
Kim, yang menjabat presiden dari 1998 sampai 2003, didiagnosa gangguan pneumonia dan telah memasuki unit perawatan intensif pertama kali sejak 15 Juli.
Dia kembali mendapat pemasangan alat pernafasan sejak awal hingga kini.
Dia tampak mulai pulih kesehatannya dan para dokter melepas alat pernafasan tersebut Minggu.
Rumah sakit Severance, Seoul, tak segera bisa dihubungi untuk diminta komentarnya mengenai kondisi terakhir Kim, yang kini 83 tahun.
Kim, adalah seorang pembelot terkenal semasa dekade pemerintahan militer. Dia menekankan perlunya rekonsiliasi dengan komunis Korea Utara, semasa dia menjabat presiden.
Dia mengadakan konferensi tingkat tinggi bersejarah dengan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-Il, pada tahun 2000, dan mendapatkan Hadiah Nobel Perdamaian pada tahun berikutnya atas upaya-upayanya itu.(*)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009