Jakarta, (ANTARA News) - Sebanyak dua warga negara asing (WNA) dan satu warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban ledakaan dahsyat di dua titik di Jakarta yakni Hotel JW Marriot dan Hotel Ritz Carlton tiba di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jumat.
Mereka diangkut dengan ambulans rumah sakit dan kendaraan warga yang lewat di sekitar tempat kejadian.
"Saya mengangkut dua warga asing ke MMC Kuningan. Keadaan mereka luka-luka di sekujur tubuh namun masih dalam keadaan sadar," kata Mufti, seorang warga yang membawa korban ke rumah sakit.
Mufti menjelaskan saat kejadian dia sedang melintas di sekitar kawasan Kuningan hingga kendaraannya dihentikan petugas polisi untuk diminta membantu mengevakuasi korban ledakan bom ke rumah sakit terdekat.
Hingga saat ini belum diketahui keadaan para korban ataupun kebangsaan warga asing yang ikut menjadi korban ledakan bom.(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009
Hai Kawan...sadarlah!!! jgn hanya karena Uang, Kedudukan, Ambisi serta Keegoisan, membuat nyawa Mc menjadi tak berarti..Takutlah akan Tuhan!!!.. &.. Pikirkan dunia Akhirat!