Kota Meksiko (ANTARA News) - Pemerintah Meksiko pada hari Kamis, mngerahkan 1.000 polisi federal dan mobil lapis baja ke Michoagan guna membantu memadamkan kerusuhan di negara bagian tempat kelahiran Presiden Felipe Calderon itu.

Reuters melaporkan, pasukan tambahan itu bergabung dengan pasukan anti-narkotika yang terdiri atas beberapa ratus prajurit dan personil polisi federal untuk menggempur kartel Narkoba yang menggunakan senjata berat.

Satu serangan pada akhir pekan, yang tampaknya merupakan pembalasan atas bagi penangkapan seorang penyelundup kelas atas, menewaskan 12 polisi federal di satu jalan raya terpencil --korban paling akhir kerusuhan gerombolan narkotika yang telah menewaskan sebanyak 12.800 orang di seluruh Meksiko sejak akhir 2006.

Kekuatan kartel lokal "La Familia" (Keluarga) telah berkembang sehingga dapat menguasai banyak politikus dan polisi lokal di Michoagan.

Michoagan adalah negara bagian pertama yang dikirimi tentara oleh Calderon pada Desember 2006, ketika ia melancarkan serangan militer terbuka terhadap gerombolan narkotika segera setelah ia memangku jabatan.

Namun penangkapan pada akhir pekan lalu di negara bagian itu atas anggota senior La Familia telah menyulut serangan pembalasan, sehingga memperlihatkan bahwa kartel tersebut tak terlalu terpengaruh oleh penindasan militer.

Tentara berpencar di seluruh pegunungan yang jarang penghuni dan menjadi tempat menyembunyikan tanaman dan tempat pengolahan narkotika.

Bantuan polisi yang memakai pelindung lapis baja diperkirakan akan disebar dalam rombongan truk bak terbuka yang didukung kendaraan lapis baja dan tiga helikopter Black Hawk. Mereka mungkin akan menyerang rumah perlindungan anggota kartel di kota kecil yang dilanda kerusuhan seperti Uruapan, tempat beberapa pria bersenjata membuang lima kepala manusia di satu bar pada 2006.

La Familia memerangi kartel saingannya, Gulf, dari Meksiko timur-laut dan sayap bersenjatanya, yang ditakuti, Zetas, untuk memperebutkan kekuasaan atas Michoagan dalam perang yang berkobar secara nasional.

Kartel La Familia tampaknya akan memiliki kekuatan besar di Michoagan. Tentara mengumpulkan 10 wali kota dan sejumlah kepala polisi pada Mei, yang dituduh bekerja untuk kartel dalam salah satu aksi pembersihan korupsi terbesar dalam perang narkotika.

Seorang pria yang mengaku sebagai pemimpin operasinya, Servando "La Tuta" Gomez, menelepon stasiun televisi Michoagan pekan ini dan mengatakan kelompok tersebut bersedia berunding dengan pemerintah guna menghindari pembunuhan lebih jauh.

Menteri Dalam Negeri Fernando Gomez Mont menolak seruan itu dan mengatakan pemerintah tak berbicara dengan pelaku kejahahatan terorganisir.

Kartel La Familia mengikuti aturan agama mengenai berprilaku yang melarang anggotanya menggunakan narkotika atau minum alkohol dan telah menghubungi media pada waktu lalu guna menyatakan bahwa tujuan ialah "melindungi Michoagan dari anggota bersenjata Zeta".(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009