Jakarta (ANTARA News) - Striker Persija Bambang Pamungkas yang ikut terpilih sebagai ikon tim Indonesia All Stars (IAS) untuk menghadapi Manchester United (MU) mengakui Boaz Salossa sebagai pemain terbaik saat ini.

"Menurut saya Boaz adalah pemain terbaik saat ini. Tapi jangan diberikan tekanan terlalu berat kepadanya. Biarkan dia bermain lepas," ujar Bambang Pamungkas kepada wartawan di Jakarta, Kamis.

Hal itu dikemukakan Bambang terkait dengan hasil polling masyarakat untuk materi tim IAS dalam laga melawan MU pada 20 Juli mendatang, dimana Boaz menempati peringkat teratas hasil polling. Bahkan menurut Bambang, untuk kapasitas Timnas pun Boaz merupakan ujung tombak yang sangat bisa diandalkan.

"Sewaktu di Piala Asia adalah merupakan kehilangan besar ketika dia cedera. Andai saja waktu dia tidak cedera, saya yakin Indonesia bisa maju ke putaran kedua," kenang Bambang yang duduk berdampingan dengan Boaz.

Untuk duet striker Timnas, baik tim IAS maupun Timnas Pra Piala Asia, Bambang sendiri merasa tidak ada masalah dalam kerjasama tim dengan pemain Persipura Jayapura itu. Bahwa keduanya sudah lama saling kenal dan memahami karakter masing-masing individu.

Mengenai MU dalam laga persahabatan nanti, Bambang mengakui kualitas individu pemain-pemain Inggris itu berada diatas pemain Indonesia. Untuk mengantisipasinya, Bambang dan kawan-kawan akan memainkan permainan kolektifitas atau permainan tim sesuai instruksi pelatih Benny Dollo.

"Saya sama sekali tidak minder menghadapi pemain MU. Sepakbola adalah permainan tim. Kalau bicara secara tim agaknya kita bisa berbuat banyak menghadapi MU. Bahkan kiper kalau bisa mencetak gol pun itu sudah merupakan kemenangan kita bersama," ujarnya.

Sementara Boaz Salossa sendiri berjanji akan menyuguhkan permainan terbaik dalam pertandingan nanti.

"Melalui tayangan-tayangan televisi kita tahu tim MU itu seperti apa. Tapi saat bertanding langsung di lapangan apa pun bisa terjadi," ujarnya.

Boaz menambahkan saat melawan MU nanti dirinya pun akan belajar banyak dari pemain-pemain lawan. Senada dengan Bambang, ia mengaku tak gentar sama sekali melawan tim asuhan Sir Alex Fergusson.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009