Bandarlampung (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksikan gelombang 2,0-3,0 meter dapat terjadi di Selat Sunda, Jumat.

Prakiraan BMKG tersebut juga kemungkinan terjadi di Perairan Barat Bengkulu hingga Lampung, Perairan Selatan Banten hingga Jawa Barat, Perairan Selatan Jawa Timur, Perairan Selatan NTB.

Kemudian, Laut Sawu Perairan P. Rote, Laut Banda, Perairan Selatan P.Buru dan Seram, Perairan Kep.Kai hingga Tanibar, Perairan Kep.Aru, dan Laut Arafuru.

Sedangkan tinggi gelombang berkisar antara 3,0-4,0 meter, diprediksikan terjadi di Perariran Selatan Merauke.

Sementara keadaan cuaca diprediksikan berawan sebagian sampai berawan banyak dan hujan dengan intensitas sedang, kadang-kadang disertai badai guntur dapat terjadi di Laut China Selatan, Laut Natuna, Perairan Kalimantan Barat, dan Selat Karimata.

Selain itu juga berpotensi terjadi di Perairan Bangka Belitung, Perairan Sumatra Selatan, Perairan Jambi, Perairan Riau, Selat Malaka, Perairan Sumatera Utara, Perairan Aceh, Perairan Nias, Perairan Mentawai, Perairan Sumatera Barat, Perairan Bengkulu, dan Perairan Lampung.

Sedangkan cuaca barawan sebagian sampai berawan dan hujan ringan atau hujan lokal dapat terjadi di Perairan Enggano, Selat Sunda, Perairan Jawa, Laut Jawa, Perairan Kalimantan Tengah, Perairan Kalimantan Selatan, Perairan Masalembu, Laut Flores,Perairan Sulawesi Selatan, Teluk Bone, Perairan Sulawesi Tenggara, Perairan Nusa Tenggara, Laut Sawu, Laut Timor, Perairan Babar, Perairan Tanimbar, Laut Arafura, Teluk Karpentaria, dan Laut Buru.

Sementara angin di atas Wilayah Perairan Indonesia, umumnya bertiup dari arah Timur sampai Barat, dengan kecepatan berkisar antara 3-25 knot.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009