Sidoarjo (ANTARA) - Jumlah pasien positif COVID-19 di Sidoarjo Jawa Timur sampai dengan hari ini pukul 19.00 WIB terkonfirmasi tambahan 8 orang pasien sehingga jumlah keseluruhan yang terdata sebanyak 110 orang pasien terkonfirmasi COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo Syaf Satriawarman di Sidoarjo dalam keterangan tertulis, Jumat mengatakan penambahan kasus konfirm 8 pasien tersebar di sejumlah wilayah di Sidoarjo.

"Seperti di wilayah Kecamatan Sidoarjo, Desa Sidokare 1 orang, Kecamatan Waru 2 orang yakni di Desa Tambak sawah 1 orang, Desa Waru 1 orang," katanya.

Baca juga: Kabupaten Sidoarjo siapkan 21 titik "check point" saat PSBB
Baca juga: Pandemi COVID-19, Polresta Sidoarjo imbau masyarakat tidak mudik

Ia mengatakan, kemudian di Kecamatan Candi 1 orang di Desa Kendal Pecabean, Kecamatan Gedangan 1 orang, di Desa Gemurung.

"Kecamatan Taman 3 orang, terdapat di Desa Bebekan 1 orang, Kalijaten 1 orang, Kletek 1 orang," katanya.

Dari data yang ada, kasus orang dalam pemantauan (ODP) juga bertambah 10 orang menjadi 718 orang.

"Sedangkan jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) bertambah 3 orang pasien menjadi 198 orang. Selain itu juga dilaporkan seorang PDP sembuh 1 orang di wilayah Kecamatan Balongbendo, Desa Seduri dan juga PDP meninggal 1 orang, di wilayah Kecamatan Sidoarjo ,Desa Magersari," katanya.

Baca juga: Klaster Sukolio tambah kasus positif COVID-19 di Probolinggo-Jatim
Baca juga: Naik drastis, pasien positif COVID-19 di Jatim bertambah 951 orang

Ia mengatakan, untuk pasien meninggal ODP dan PDP belum tentu dikarenakan oleh COVID-19 dan belum tentu positif COVID-19.

Pihaknya mengimbau, untuk memutus rantai penyebaran virus corona, selalu terapkan physical distancing dan menggunakan masker apabila terpaksa keluar rumah untuk hal darurat.

"Selalu cuci tangan dengan sabun selama 20 detik dan bilas dengan air yang mengalir," katanya.

Baca juga: Ratusan warga mengantre beli sembako murah Lumbung Pangan Jatim
Baca juga: Kawasan zona merah di Surabaya disemprot disifektan petugas gabungan
Baca juga: Pemprov Jatim siap distribusikan BLT dana desa Rp2,32 triliun

Pewarta: Indra Setiawan
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2020