"Dewasa ini kita hidup di dunia yang berkekurangan," kata Ketua Kiwanis International, Don Canaday, dari Fishers, Ind. "Orang-orang menderita kecacatan dan penyakit maut yang harus diobati atau disembuhkan. Anak-anak hidup dalam kemiskinan dan kelaparan, tidak mendapatkan pendidikan, bantuan dan harapan.
"Dewasa ini, semakin banyak Kiwanis dibutuhkan untuk ikut memastikan keluarga dan anak-anak memperoleh makanan, air bersih, serta tempat tinggal yang aman," ujar Canaday.
Solusi, tambah Canaday, akan memerlukan banyak tangan, banyak bangsa, waktu bertahun-tahun, namun perbedaan kecil dapat menggerakan perubahan besar.
"Sebuah tangan yang terulur bertambah menjadi dua menjadi empat. Perbatasan dan budaya bersilangan dan perubahan menjadi penyebab, komitmen, dan akhirnya, penyembuhan," kata Canaday.
Pada 1994, Kiwanis bertekad ikut melindungi anak-anak dari IDD, penyebab utama kecacatan mental dan fisik seumur hidup yang dapat dicegah. Dewasa ini, organisasi tersebut, dengan 8.000 cabangnya di 70 negara dan wilayah, mengambil langkah selanjutnya dalam upaya mengubah dunia bagi anak-anak dan masyarakat -- Kiwanis meminta para anggotanya dan pihak lain untuk mengusulkan Proyek Pelayanan selanjutnya di Seluruh Dunia.
"Kiwanis mencapai tujuannya memberantas Gangguan akibat Kekurangan Yodium," ujar Rob Parker, CEO Kiwanis International. "Saat ini, mitra kami dalam upaya itu, UNICEF (Dana Anak-anak PBB) memperkirakan jumlah keluarga yang mengkonsumsi garam beryodium naik pesat dari 20 persen pada 1990 menjadi lebih dari 70 persen dewasa ini.
"Masih terdapat orang-orang yang berkekurangan dan kami akan tetap waspada untuk terus memberi bantuan, namun sekaranglah saatnya untuk mulai mengenali Proyek Pelayanan selanjutnya di Seluruh Dunia di mana bantuan dari Kiwanis dapat ikut memperbaiki kehidupan anak-anak dan masyarakat," kata Parker.
Proyek Pelayanan Kiwanis di Seluruh Dunia merupakan program terarah yang mengikutsertakan seluruh anggota remaja dan dewasanya untuk membuat perubahan positif di dunia dengan membantu anak-anak yang berkekurangan.
Proposal, yang akan diajukan pada 1 Oktober 2009, berasal dari para anggota, organisasi, badan dan lembaga. Kriteria proyek mencakup:
- Melibatkan isu atau masalah yang berfokus pada anak
- Bersifat mendesak dan relevan
- Melibatkan keikutsertaan dan pengaruh baik di tingkat global maupun lokal
- Mencakup pelayanan dan pengumpulan dana langsung
- Menujukan masalah atau isu yang pada hakekatnya dapat diselesaikan
- Mendukung pertumbuhan keanggotaan Kiwanis
- Mengarah pada pengalaman yang mengubah kehidupan
Buatlah rekomendasi melalui situs Web Kiwanis International di: www.kiwanis.org/wsp. Harap berikan hal-hal di bawah ini dalam proposal Anda:
- Uraikan proyek Anda dan bagaimana ia cocok dengan kriteria (kurang lebih 500 kata)
- Bagaimana proyek ini sesuai dengan misi Kiwanis? (kurang lebih 200 kata
- Bagaimana remaja dapat ikut serta dalam proyek ini? (kurang lebih 200 kata)
- Seberapa banyak proyek ini melibatkan pelayanan langsung? (kurang lebih 100 kata)
- Seberapa banyak proyek ini melibatkan pengumpulan dana? (kurang lebih 100 kata)
Kiwanis akan menerima nominasi hingga 1 Oktober 2009, dan akan mengumumkan Proyek Pelayanan keduanya di Seluruh Dunia pada Juni 2010 pada pertemuan tahunan ke-95 organisasi tersebut di Las Vegas.
Tentang Kiwanis International
Kiwanis, yang didirikan pada 1915, adalah organisasi global para relawan yang mengubah dunia seorang anak dan sebuah masyarakat sekaligus. Kiwanis International dan program kepemimpinan pelayanannya untuk orang-orang muda, termasuk Circle K, Key Club, Key Leader, Builders Club, K-Kids, Kiwanis Junior dan Aktion Club mencurahkan lebih dari 19 juta jam relawan dan menginvestasikan US$100 juta untuk memperkuat masyarakat dan melayani anak-anak setiap tahun. Keluarga Kiwanis International terdiri atas 600.000 anggota dewasa dan remaja di 70 negara dan wilayah. Untuk keterangan tambahan tentang Kiwanis International, silakan kunjungi www.kiwanis.org.
SUMBER: Kiwanis International
KONTAK: Joedy Isert, +1-317-217-6171, Ponsel: +1-229-942-5323, jisert@kiwanis.org, atau Kristian Little, +1-317-217-6176, klittle@kiwanis.org, keduanya dari Kiwanis International
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2009