Lima,(ANTARA News) - Persiapan tim Universitario ke Kejuaraan Peru didera kehilangan menyakitkan ketika Senin pencopet mengambil 90 pasang sepatu dan 50 pasang kostum pertandingan di kamar ganti di Stadion Monumental Lima.
"Kebanggaan kami punah karena kehilangan itu. Rasanya tidak mungkin kami kecopetan di stadion kami sendiri," kata Direktur Sport Klub German Leguia, seperti dikutip dari Reuters.
"Yang paling menyedihkan kejadian itu berlangsung menjelang pertandingan penting melawan San Martin dan diharapkan kami dapat memimpin dalam kejuaraan itu," kata mantan pemain internasional Peru Leguia kepada kantor berita nasional Andina.
Universitario, finalis Piala Libertadores 1972, mengalahkan Cienciano 2-1 pada akhir minggu dan naik ke urutan kedua, satu angka di bawah pimpinan klasemen dan saingan berat mereka Alianza Lima, dengan sisa satu pertandingan lagi.
Leguia mengatakan, Universitario sedang mencari keberadaan sepatu yang amat dibutuhkan itu. Ia mengatakan harga sepasang sepatu itu mencapai 150 dolar dan amat sulit untuk mencari penggantinya dalam tempo cepat.(*)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2009