Singapura (ANTARA) - Bursa saham Singapura ditutup lebih tinggi pada perdagangan Senin, dengan indeks acuan Straits Times Index (STI) naik 1,24 persen atau 31,24 poin, menjadi menetap di 2.549,40 poin.
Sebanyak 1,27 miliar saham berpindah tangan senilai satu miliar dolar Singapura (sekitar 704,52 juta dolar AS), dengan 249 saham berhasil membukukan keuntungan dan 165 saham mengalami kerugian.
Indeks STI turun 0,95 persen atau 24,21 poin menjadi 2.518,16 poin pada penutupan perdagangan Jumat lalu (24/4), dengan volume transaksi mencapai 1,22 miliar senilai 1,08 miliar dolar Singapura (sekitar 757,9 juta dolar AS).
Baca juga: Saham Singapura ditutup lebih rendah untuk hari kelima berturut-turut
Baca juga: Bursa Saham Singapura perpanjang kerugian, ditutup turun 0,07 persen
Baca juga: Saham Singapura berakhir melemah untuk hari keempat berturut-turut
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2020