Batam (ANTARA News) - Ketua Majelis Pertimbangan Partai Partai Amanat Nasional (MPP PAN) Amien Rais mengatakan kader PAN boleh memilih calon presiden-wakil presiden manapun, selain Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono (SBY-Boediono).
"Kader PAN silakan pilih presiden yang lain," kata Amin menjelang rapat koordinasi PAN di Batam, Senin.
Ia mengatakan memilih presiden adalah hak masyarakat, sehingga tidak dapat dipaksakan, namun kader PAN sebaiknya menunjukan sikap disiplin dan kompak.
"Kader PAN utamakan kepentingan partai," kata dia.
Mengenai pembagian jabatan menteri, Amin Rais mengatakan belum ada pembicaraan dengan Partai Demokrat.
Sebelumnya, di Batam, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Keadilan Sejahtera Razaki berharap Anton Apriyantono tetap dipilih Yudhoyono menjadi Menteri Pertanian. (*)
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009