Jakarta (ANTARA) - Emmanuel Adebayor bersikeras tak mau memberikan donasi kepada Lome, ibu kota Togo, dalam upaya memerangi virus corona dan menjauhkan diri dari sesama bintang sepak bola Afrika, Didier Drogba dan Samuel Eto'o.
Pesepak bola berusia 36 tahun yang kini bermain untuk Olimpia di Paraguay itu menyatakan dia tak ingin dibanding-bandingkan dengan Drogba dan Eto'o.
Dia merasa diserang karena tidak mendirikan yayasan di kota kelahiran dan asalnya.
"Saya dibandingkan dengan Drogba dan Eto'o," kata dia dalam Facebook Live seperti dikutip laman ESPN. "Padahal saya bukan mereka. Saya Emmanuel Sheyi Adebayor dan saya akan selalu melakukan apa yang saya inginkan."
Baca juga: Perangi COVID-19, Drogba bantu keluarga miskin di Pantai Gading
"Saya mengerjakan apa yang saya inginkan, saya makan apa yang saya inginkan. Tentu saja, ada banyak dari mereka yang mengkritik saya karena saya tidak menciptakan yayasan di Lome."
Mantan penyerang Manchester City dan Arsenal itu mengatakan bahwa dia tidak akan memberikan donasi setelah merasa diperlakukan tidak adil.
"Kepada mereka yang menyatakan saya tidak menyumbang, biar saya pertegas, saya tidak menyumbang," sambung dia.
Drogba dan Eto'o baru-baru ini marah ketika para profesor Prancis mengungkapkan kemungkinan memanfaatkan Afrika sebagai medan pengujian untuk vaksin virus corona.
Baca juga: David Beckham selenggarakan undian untuk galang dana lawan COVID-19
Baca juga: Ronaldo dan Messi sumbang sekitar Rp17 miliar untuk lawan virus corona
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2020