Jakarta (ANTARA) - OPPO meluncurkan ponsel terbaru di lini seri A, yaitu A12, dengan berbagai fitur yang dilengkapi dengan kecerdasan buatan atau artificial intelligence di segmen harga Rp2 jutaan.
"OPPO A12 hadir menyasar pengguna yang menginginkan perangkat dengan kamera mumpuni, daya tahan baterai yang baik dan teknologi yang hadir melalui fitur pintar," kata PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto, saat peluncuran secara virtual, Selasa.
OPPO menyasar para pengguna feature phone agar tertarik berpindah ke ponsel pintar dengan memberikan harga Rp2.499.000.
Baca juga: Oppo bersiap rilis tiga ponsel baru
Baca juga: Oppo sediakan layanan khusus konsultasi dan pemesanan smartphone
A12 menggunakan desain lekukan waterdrop pada layar berukuran 6,22 inci, yang memiliki resolusi HD+ 1520 x 720 piksel, rasio layar ke bodi 19:9. Layar ini dilengkapi filter biru untuk melindungi mata saat menatap layar ponsel.
OPPO memberikan desain 3D Diamond Blaze di bodi belakang, berupa corak yang dapat berubah warna sesuai dengan pencahayaan. A12 juga sudah dilengkapi dengan pemindai sidik jari, fingerprint, di bagian belakang.
OPPO mengklaim sensor tersebut bisa membuka kunci perangkat dalam waktu 0,08 detik.
Untuk kamera, OPPO memberikan kamera ganda di belakang dengan konfigurasi kamera utama 13MP dan kamera portrait 2MP. Kamera tersebut dilengkapi dengan fitur mode Burst, yang bisa mengambil banyak foto sekaligus, Digital Zoom, Portrait Style dan Dazzle Color Mode, yang biasanya hadir di ponsel kelas menengah OPPO.
Kamera depan A12 berupa lensa 5MP bukaan f/2.0 yang dilengkapi dengan fitur AI Beautification.
Fitur lain yang disematkan di ponsel ini antara lain Soloop Smart Video Editor, Game Boost, Riding Mode, Smart Assistant, Smart Sidebar dan Dirac.
Sementara untuk dapur pacu, OPPO menggunakan chip MediaTek Helio P35, didukung dengan RAM 4GB dan kapasitas penyimpanan internal 64GB, yang bisa diperluas dengan kartu memori hingga 256GB.
Baca juga: OPPO sebut permintaan ponsel masih cukup baik
Baca juga: OPPO resmi luncurkan Reno3 Pro di Indonesia
Baca juga: Pabrik ponsel OPPO di Indonesia tetap berproduksi
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020