Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono Senin pagi bertolak menuju Solo untuk melakukan kunjungan kerja selama tiga hari di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Jadwal kegiatan yang diterima dari Biro Pers dan Media Rumah Tangga Kepresidenan di Jakarta Senin menyebutkan bahwa di Solo, Presiden yang didampingi Ibu Ani Yudhoyono akan menuju Asrama Haji Donohudan Boyolali untuk membuka jambore Sekolah Lapangan Pengelolaan Tanaman Terpadu (SLPTT) padi, jagung dan kedelai.

Selanjutnya saat siang, Presiden akan meresmikan kongres kepala desa di Keraton Solo lalu menuju Semarang melalui jalan darat untuk bermalam di kota itu.

Selasa (9/6) pagi di Semarang, Presiden akan meresmikan gedung kampus IKIP PGRI dan siangnya akan menuju kota Pati untuk melakukan silaturahmi dengan Kyai Sahal.

Selasa malam dari Pati, Presiden melalui jalan darat akan melanjutkan perjalanan menuju Surabaya yang diperkirakan menempuh waktu sekitar empat jam.

Di Surabaya Rabu (10/6) pagi, Presiden akan meresmikan penggunaan jembatan Suramadu, jembatan sepanjang 5,348 km yang menghubungkan Surabaya dengan Pulau Madura.

Peresmian akan dilakukan di kota Bangkalan yaitu di sisi Madura jembatan itu. Usai peresmian jembatan, Presiden akan kembali ke Jakarta.(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009